
Xiaomi 12 Series Resmi Hadir di Indonesia, Segini Harganya
oleh: galih Technology Friday, 8 April 2022 14:00 p.m.
Mancode - Xiaomi resmi meluncurkan produk flagship terbarunya, yaitu Xiaomi 12 Series yang terdiri dari Xiami 12 dan Xiaomi 12 Pro untuk pasar Indonesia. Keduanya merupakan seri tertinggi dari lini flagship Xiaomi pada 2022 di Tanah Air.
“Inilah dua smartphone terbaik kami dengan desain compact hadir didukung oleh teknologi tercanggih untuk menghadirkan pengalaman sempurna bagi pengguna di Indonesia,” ucap Alvin Tse, Country Director Xiaomi Indonesia dalam konferensi pers peluncuran Xiaomi 12 Series, Kamis (7/4/2022).
Spesifikasi Xiaomi 12

Xiaomi 12 hadir dengan fitur premium dengan teknologi flagship dengan high value. yang luar biasa. Xiaomi mengklaim, Xiaomi 12 layak disebut compact camera flagship terbaik di kelasnya. Ini tak lepas dari keberadaan tiga kamera master grade (50MP wide angle camera, 13MP ultra-wide angle camera dengan sudut bukaan 123 derajat, dan 5MP tele macro camera, dengan 50mm equivalent focal length) dan teknologi Xiaomi ProFocus.
Xiaomi 12 menggunakan sensor dari Sony IMX 766 bersensor besar 1/1.56” yang dapat menangkap cahaya 51% lebih banyak, sehingga kualitas foto yang dihasilkan selalu detail dan tajam, walaupun pada saat malam hari.
Untuk kebutuhan selfie, maupun vlog, Xiaomi 12 dibekali 32MP selfie camera yang dilengkapi berbagai fitur penunjang, seperti AI Beauty, AI Portrait Mode, HDR, Panorama Selfies, dan Cinematic Effects.
Pengalaman visual pada Xiaomi 12 juga semakin imersif lewat layar AMOLED 6,28” FHD+ berkedalaman 419 pixels per inch (PPI) yang didukung teknologi Dolby Vision dan HDR10+, serta menghasilkan lebih dari 68 miliar warna, dengan TrueColor display.
Sementara itu, dengan 120Hz AdaptiveSync refresh rate dan touch sampling rate hingga 480Hz, membuat perpindahan dari satu gambar ke gambar lain menjadi semakin halus. Layar Xiaomi 12 juga selalu terlihat cerah walaupun berada di bawah sinar matahari, karena memiliki peak brightness yang tinggi, mencapai 1100 nits.
Dan dari sisi audio, Xiaomi 12 mampu menghasilkan suara stereo kelas sinematik, yang dihasilkan oleh dual speaker stereo yang menggunakan teknologi Sound by Harman Kardon, dan mendukung Dolby Atmos.
Dari sisi performa, Xiaomi 12 mampu memberikan kemampuan yang luar biasa berkat chipset Snapdragon 8 Gen 1, manufaktur 4nm sekaligus mendukung jaringan 5G. Selain memiliki desain yang compact, dan nyaman digenggam dengan satu telapak tangan (152.70mm x 69.90mm x 8.16mm, serta berat 180 gram), Xiaomi 12 juga dibekali baterai besar berkapasitas 4500mAh berbahan high-power density battery, sehingga smartphone ini mampu mendukung berbagai kebutuhan sepanjang hari.
Salah satu inovasi dalam Xiaomi 12 adalah teknologi pintar AdaptiveCharge yang cerdas dalam mempelajari perilaku pengguna saat mengisi daya, yang berada di dalam 67W wired turbo charging dan 50W wireless turbo charging.
Spesifikasi Xiaomi 12 Pro

Sebagai seri tertinggi, didukung dengan teknologi Xiaomi ProFocus serta sensor canggih Sony IMX707 yang hadir pertama kali di dunia lewat 50MP wide angle camera, membuat Xiaomi 12 Pro mampu menghasilkan kualitas foto dan video setara kelas profesional.
Tidak hanya itu, Xiaomi 12 Pro juga dilengkapi 50MP ultra wide angle camera, dan 50MP telephoto camera yang membuat smartphone ini memiliki triple rear camera dengan ukuran tertinggi di kelasnya.
Dari sisi layar, Xiaomi 12 Pro memiliki peringkat A+ dari DisplayMate dan mampu menghadirkan pengalaman sensori audio-visual yang luar biasa. Layar WQHD+ AMOLED 6.73” didukung Dolby Vision dan HDR 10+ mampu menghasilkan gambar 180% lebih jelas, reproduksi warna yang lebih kaya, sekaligus efisiensi daya hingga 50%.
Xiaomi 12 Pro juga terakreditasi dengan SGS Eye Care Display Certification, serta diproteksi oleh Corning® Gorilla® Glass Victus™. Pengalaman visual yang imersif ini menjadi semakin optimal karena Xiaomi 12 Pro mampu menghasilkan audio dengan rentang suara yang luas dan jernih melalui quad speaker stereo kelas sinematik oleh SOUND BY Harman Kardon, dan mendukung teknologi Dolby Atmos.
Xiaomi 12 Pro juga dibekali chipset kelas flagship terbaik Qualcomm saat ini, yaitu Snapdragon 8 Gen 1 dengan konektivitas 5G. CPU yang powerful ini dipadukan dengan GPU Qualcomm® Adreno yang mampu meningkatkan rendering grafis hingga 30%, dan efisiensi energi hingga 25%. Hal ini menjadikan Xiaomi 12 Pro mampu memberikan performa dan efisiensi daya yang belum pernah terjadi sebelumnya.
Untuk pengisian daya, Xiaomi 12 Pro menggunakan 120W HyperCharge yang didukung Chipset Surge P1, Xiaomi AdaptiveCharge, dan sertifikasi keamanan dari TUV Rheinland. Dengan kapasitas baterai 4600mAh, Xiaomi 12 Pro diklaim mampu mengisi 100% daya hanya dalam 18 menit.
Harga Xiaomi 12 Series
Xiaomi 12 Series sudah bisa didapatkan melalui pre-order yang dilakukan 7-13 April di official store Xiaomi Indonesia. Sementara untuk offline bisa didapatkan di Erafone, Xiaomi Store dan Xiaomi Shop. Untuk penjualan perdana dilakukan pada 14 April 2022.
Mengenai harga, Xiaomi 12 dibanderol Rp9.999.000 (8GB + 256GB). Sedangkan Xiamoi 12 Pro seharga Rp12.999.000 (12GB + 256GB). Xiaomi 12 Series sendiri hadir dalam tiga varian warna, yaitu Gray, Purple, dan Blue.
Share To

galih
April 8, 2022, 2 p.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Qoala Plus Komitmen Tingkatkan Sistem Teknologi Dorong Kinerja Tenaga Pemasar
40 6 days, 9 hours ago
Qoala Plus diharapkan mampu tampil dominan melalui keunggulan operasional dan penawaran yang berbeda serta hubungan yang lebih strategik dengan para partner asuransi.

Kombinasi Sony Soundbar HT-A3000 dan TV BRAVIA XR Tawarkan Pengalaman Home Cinema
40 2 weeks, 6 days ago
Kombinasi fitur Acoustic Center Sync, soundbar dan TV BRAVIA XR menjadi speaker tengah dalam sistem home cinema.

Platform EAP Mindtera Hadir Bantu Kelola Kesejahteraan Karyawan
33 2 weeks ago
Mindtera mengelola perkembangan karyawan, bagaimana membuat karyawan terus terhubung secara well-being, yang dimulai sejak bergabung hingga tiba masa pensiun.
YOU MAY ALSO LIKE
Life Style 26 January 2023 15:00 p.m.
Beli Mitsubishi Xpander Cross Kini Tanpa Inden
Travel 18 January 2023 20:00 p.m.
4 Rekomendasi Liburan Imlek Terjangkau ala tiket.com
Life Style 12 January 2023 10:00 a.m.
Pengguna Creta dan Stargazer, Ini 5 Manfaat Hyundai Owner Assurance Program
Travel 2 January 2023 11:00 a.m.