
Wuling Sajikan Kemudahan Inovasi WIND di IIMS 2022
oleh: aldi.prihaditama Life Style Thursday, 7 April 2022 17:00 p.m.
Mancode - Seiring dengan tema ‘Experience The Next Innovation’ yang diterapkan oleh Wuling Motors (Wuling) dalam event otomotif tahunan Indonesia International Motor Show (IIMS) Hybrid 2022, Wuling membawa serta rangkaian produk yang telah dilengkapi dengan beragam inovasi. Salah satu inovasi yang dihadirkan ialah Wuling Indonesian Command (WIND), sebuah inovasi perintah suara pintar dengan Bahasa Indonesia pertama yang tersedia di Almaz, Almaz RS, dan New Cortez.

Perintah suara interaktif ini memungkinkan pengguna untuk menyalakan, mematikan, atau mengoperasikan berbagai fungsi pada kendaraan, seperti pendingin udara, jendela, dan sunroof. Sistem perintah suara ini juga mampu mengakses ragam hiburan seperti musik atau radio, melakukan panggilan telepon, menjalankan aplikasi, memperbesar atau mengecilkan volume, maupun menanyakan tanggal serta waktu terkini.

Pengoperasian teknologi WIND ini juga tergolong mudah. Pengemudi cukup mengatakan “Halo Wuling” lalu diikuti perintah apa yang ingin dilakukan. Atau, pengemudi juga dapat menekan tombol di head unit maupun tombol di setir, lalu diikuti kalimat perintahnya. Kata kunci “Halo Wuling” berlaku seperti verifikasi atau ‘wake-up word’ untuk menggunakan WIND. Suara ini akan dideteksi oleh sistem yang kemudian akan direspons dengan kata ‘Halo’.

Fitur WIND melengkapi kehadiran teknologi Wuling Interconnected Smart Ecosystem (WISE) di seri Almaz RS. Sedangkan pada New Cortez, WIND berpadu dengan inovasi Internet of Vehicle (IoV) yang menjadikan MPV terbaru Wuling ini menyandang predikat sebagai Smart MPV.

Lini produk Wuling yang sudah dilengkapi dengan fitur WIND terdiri dari seri Almaz, Almaz RS, dan New Cortez. Wuling juga menyediakan unit test drive Almaz RS dan New Cortez bagi para pengunjung yang ingin merasakan sensasi berkendara penuh kemudahan dan kenyamanan dengan fitur WIND saat berada di IIMS 2022.
Share To

aldi.prihaditama
April 7, 2022, 5:10 p.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Sambut Hari Peduli Sampah, Wahana Visi Indonesia dan Divers Clean Action Adakan Seminar Soal Sampah
44 1 week ago
Seminar dimaksudkan juga sebagai berbagi pembelajaran pada pengelolaan sampah.

Ketika Cognac Berpadu dengan Cokelat, Apa Rasanya?
34 6 days, 2 hours ago
Hennessy punya kejutan baru dalam menghadirkan minuman yang bercita rasa spesial. Di mana, Hennessy akan menghadirkan cita rasa istimewa perpaduan cognac dan cokelat.

Beli Mitsubishi Xpander Cross Kini Tanpa Inden
33 1 week, 5 days ago
Meski permintaan tinggi, PT MMKSI memastikan produksi New Xpander Cross berjalan sesuai rencana dan setiap diler memiliki ready stock.
YOU MAY ALSO LIKE
Travel 3 February 2023 11:00 a.m.
Tiket.com Layani Penjualan Tiket Kereta Cepat Jakarta Bandung
Entertainment 2 February 2023 12:00 p.m.
Usung Genre Ballad, Ayuenstar Tampil Beda dalam “Manusia Putus Asa”
Entertainment 2 February 2023 10:00 a.m.
Rayhan Noor Menerima Kenyataan di Lagu Baru ‘Mau Tak Mau’
Entertainment 24 January 2023 21:00 p.m.