
WOM Finance Bagikan 300 Kado Kasih Natal untuk Anak Disabilitas
oleh: galih Life Style Monday, 13 December 2021 13:00 p.m.
Mancode - PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk (“WOM Finance”) Kantor Cabang Ciputat punya cara tersendiri untuk menyambut Natal 2021. Mereka berkunjung dan berbagi kebahagiaan bersama anak-anak penyandang disabilitas di Yayasan Bhakti Luhur di Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan, Senin (13/12/2021).
Mengangkat tema “Berbagi Kasih Bersama Anak Disabilitas”, WOM Finance memberikan 300 paket Kado Kasih Natal yang diberisikan handuk, beragam snack dan donasi dana untuk anak panti Yayasan Bhakti Luhur.

Cincin Lisa Hadi, Chief Financial Officer WOM mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud syukur WOM Finance atas berbagai hal yang dilalui WOM Finance pada 2021. Meski tahun ini masih dilanda pandemi, tetapi WOM Finance Kantor Cabang Ciputat masih tetap beraktivitas untuk melayani konsumen.
“Melalui kegiatan ini kami ingin berbagi semangat dan sukacita Natal kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan. Kami ingin berbagi berkat yang telah kami terima kepada masyarakat yang membutuhkan,” kata Cincin.
Pemberian Kado Kasih Natal serupa juga dilaksanakan di 10 (sepuluh) kota secara serentak, yaitu Bekasi, Bandung, Yogyakarta, Mojokerto, Medan, Palembang, Balikpapan, Palopo, Gowa dan Medan.
“WOM Finance secara berkelanjutan ingin terus berperan aktif dalam usaha-usaha peningkatan kualitas hidup komunitas serta inisiatif-inisiatif sosial lainnya. Melalui program ini, Perusahaan berharap dapat berbagi kebahagiaan kepada masyarakat di sekitar area kerja perusahaan yang telah ikut menyokong pertumbuhan perusahaan,” ungkap Cincin.
Sekadar informasi, WOM Finance PT Wahana Ottomitra Multiartha, Tbk. didirikan pada 1982 dengan nama PT Jakarta Tokyo Leasing yang bergerak di bidang pemberian pembiayaan sepeda motor, khususnya untuk sepeda motor merek Honda.
Pada 2000, Perseroan mengubah nama menjadi PT Wahana Ottomitra Multiartha sejalan dengan transformasi bisnis yang dilakukan Perseroan terus mengalami perkembangan dan tidak lagi hanya melayani pembiayaan sepeda motor merek Honda, tapi juga sepeda motor merek Jepang lainnya, seperti Yamaha, Suzuki, dan Kawasaki.
Pada 2005, Perseroan menjadi bagian dari kelompok usaha PT Bank Maybank Indonesia, Tbk. (“Maybank Indonesia”) setelah mengakuisisi 43 persen kepemilikan saham Perseroan. Pada 2015, Perseroan melakukan right issue melalui Penawaran Umum Terbatas, di mana Maybank Indonesia bertindak sebagai standby buyer.
Dalam right issue ini, Perseroan menerbitkan 3.481.481.480 saham baru. Kemudian kepemilikan saham Maybank Indonesia di Perseroan naik menjadi 67,49 persen. Pemegang saham terbesar kedua di Perusahaan adalah PT Wahana Makmur Sejati dengan jumlah kepemilikan saham sebesar 25,01 persen dan publik sebesar 7,50 persen.
Saat ini, kinerja operasional Perseroan didukung oleh 166 kantor jaringan dengan lebih dari 2.500 karyawan untuk melayani sekitar 347 ribu konsumen aktif melalui sumber daya manusia yang unggul dan layanan yang berkualitas.
Share To

galih
Dec. 13, 2021, 1 p.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Resmi Mengaspal, All New Ertiga Hybrid Dibanderol Mulai Rp270 Jutaan
38 3 weeks ago
All New Ertiga Hybrid resmi menjadi mobil elektrifikasi pertama di kelas Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) yang diproduksi di dalam negeri.

Rapor Penjualan Bosch Selama 2021 Capai Rp1,55 Triliun
27 2 weeks ago
Didorong oleh pemulihan sektor otomotif, Bosch mencatat pertumbuhan penjualan melebihi 23 persen pada tahun 2021.

Aprilia Bersama Aleix Espargaro Siap Naik Podium di MotoGP Belanda
26 6 days, 19 hours ago
Aprilia akan tampil di Grand Prix Assen dengan line-up lengkap, mengingat hadirnya pembalap penguji Lorenzo Savadori di lintasan.
YOU MAY ALSO LIKE
Technology 30 June 2022 13:00 p.m.
Riset Nielsen Mengungkapkan Influencer Bantu Brand Bangun Koneksi
Travel 29 June 2022 12:00 p.m.
Melalui Bobocabin, Bobobox Wujudkan Pariwisata Berkelanjutan
Entertainment 23 June 2022 13:00 p.m.
Boyzlife dan Samsons Bakal Ajak Pencinta Musik Tanah Air Bernostalgia
Entertainment 8 June 2022 13:00 p.m.