
TikTok Ajak Pengguna Rayakan HUT RI Lewat Program #BerjuangBerkreasi
oleh: galih Technology Thursday, 12 August 2021 16:00 p.m.
Mancode – Merayakan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Republik Indonesia (RI), TikTok meluncurkan program #BerjuangBerkreasi untuk membangkitkan rasa bangga kepada bangsa Indonesia yang tidak berhenti berkarya di tengah pandemi.
Program #BerjuangBerkreasi ini sejalan dengan tema "Indonesia Tumbuh, Indonesia Tangguh" yang diusung pemerintah untuk Peringatan HUT ke-76 RI. Tema ini menggambarkan nilai-nilai ketangguhan, semangat pantang menyerah untuk terus maju bersama dalam menempuh jalan penuh tantangan, agar dapat mencapai masa depan yang lebih baik.
"Perayaan kemerdekaan merupakan momentum yang penting untuk diperingati, karena dapat membangkitkan kembali nilai-nilai patriotisme dan nasionalisme bangsa. Berkat kemajuan teknologi, perayaan ini kini bisa dilakukan secara virtual dan justru bisa menjangkau seluruh warga Indonesia dari Sabang sampai Merauke, seperti yang dilakukan TikTok melalui program #BerjuangBerkreasi ini," ujar Ferdinandus Setu, Plt. Kepala Biro Hubungan Masyarakat, Kementerian Komunikasi dan Informatika, Republik Indonesia.
Angga Anugrah Putra, Head of Operations, TikTok Indonesia menambahkan, tema ini sangat menggambarkan semangat yang ada di platform TikTok, di mana pengguna dari berbagai daerah saling bersatu dan menyemangati di tengah kondisi yang serba tak menentu ini.
“Program #BerjuangBerkreasi ini menjadi perayaan bagi pengguna dan seluruh bangsa Indonesia, termasuk para pebisnis, wartawan, dan pengguna individu untuk menumbuhkan rasa bangga terhadap bangsa kita, termasuk budaya Indonesia," kata Angga.
Ragam Kegiatan #BerjuangBerkreasi
Program #BerjuangBerkreasi meliputi berbagai kegiatan, termasuk kompetisi TikTok untuk para wartawan, TikTok Talk bersama kreator yang melestarikan budaya melalui video singkat, dan program belanja Merdeka Sale bersama brand lokal.
TikTok juga mengajak pengguna untuk mengikuti tantangan seru di dalam aplikasi, antara lain kompetisi #BerjuangBerkreasi untuk penggun yang berkarya dengan cara masing-masing, serta remake tantangan #WelcomeToIndonesia yang dipandu oleh penampilan musikal dari sejumlah kreator musik di TikTok. Semua kemeriahan ini menawarkan cara baru bagi masyarakat untuk merayakan hari kemerdekaan di tengah pandemi.
TikTok juga berkolaborasi dengan Spotify sebagai mitra brand untuk streaming musik. Kolaborasi ini menghadirkan tantangan (hashtag challenge) di dalam aplikasi TikTok, bertajuk #MusikIndonesiadiSpotify yang akan menguji seberapa relate pengguna dengan sejumlah lagu lokal populer.
Beberapa penyanyi atau musisi lokal juga menjadi bagian dalam kolaborasi ini. Di antaranya seperti Pamungkas, Hindia, Nadin Hamizah, serta dua musisi yang terkenal dengan tembang bahasa Jawa-nya, Guyon Waton dan Woro Widowati.
Share To

galih
Aug. 12, 2021, 4 p.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Dibekali Quad Camera 108MP, Segini Harga Samsung Galaxy M53 5G
70 3 weeks ago
Samsung Galaxy M53 5G dibanderol Rp6.299.000. Namun selama masa pre-order 26-29 April 2022, smartphone ini bisa didapat dengan hanya Rp5.799.000

Ramaikan Pasar Indonesia, Ini Harga dan Keunggulan Huawei MetaPad
60 2 weeks, 6 days ago
Huawei MetaPad juga dirancang kompatibel dengan Huawei M-Pencil Package generasi kedua dan aplikasi-aplikasi taking-notes.

Huawei Luncurkan Dua Laptop Anyar, MateBook D14 dan MateBook D15
37 2 weeks, 5 days ago
Melalui dukungan teknologi Super Device, laptop baru ini mensinergikan dua kemampuan inti Huawei, yakni kolaborasi lintas perangkat dan ekosistem terintegrasi.
YOU MAY ALSO LIKE
Entertainment 11 May 2022 11:00 a.m.
Drakor Terbaru Sepanjang Mei di Viu, Ada Eve Hingga Backstreet Rookie
Entertainment 27 April 2022 9:00 a.m.
Synchronize Fest Siap Digelar Offline Oktober 2022
Life Style 22 April 2022 12:00 p.m.
Dukung UMKM Jawa Tengah, MR.DIY Salurkan Bantuan Peralatan Rumah Tangga
Entertainment 19 April 2022 12:00 p.m.