Lewat Mantan Bukan Pahlawan, The Potters Suguhkan Genre Musik Baru.jpg

The Potters Suguhkan Genre Baru lewat Mantan Bukan Pahlawan

oleh: rachli Entertainment Thursday, 19 March 2020 14:00 p.m.


Mancode - Salah satu band Indonesia dengan lagu-lagunya yang bernuansa percintaan, The Potters, kembali merilis single baru berjudul Mantan Bukan Pahlawan. Sebelumnya, The Potters sempat melahirkan single Suara Hatiku pada 2019, yang menjadi penanda perubahan genre musiknya.

The Potters yang kini digawangi oleh Kiki (vokal), Angga Rinzani (gitar), dan Abed (gitar dan saxophone) ini mengaransemen single baru dengan memberikan sentuhan full band yang dibangun sangat bernuansa band pop dan lebih easy listening dan fun.

Mood lagu ini memang fun karena lebih terasa ringan. Kita akan mendengarkan manis-manisnya, gemas-gemasnya, juga cerianya, karena kami ingin membangun nuansa yang lebih nge-band,” ujar Kiki soal konsep Mantan Bukan Pahlawan dalam keterangan resminya (19/3/2020).


Single Mantan Bukan Pahlawan menceritakan tentang hubungan pasangan kekasih. Di mana, sang kekasih masih senang membanding-bandingkan dirinya dengan sang mantan, bahkan masih senang memikirkannya, dan pasangannya ingin sang kekasih melupakan hal tersebut.

Baca Juga: Kolaborasi Amal Diskoria dan Dian Sastro di Serenata Jiwa Lara

Baca Juga: Pecah! Omar Apollo Tampil Energik di Java Jazz Festival 2020

Baca Juga: Everblast Festival Hadir Suguhkan Musik Era 2000-an

Kiki menerangkan, pesan dari single Mantan Bukan Pahlawan adalah agar setiap pasangan menjaga perasaan, karena kalau bicara soal mantan kekasih lebih bersifat sensitif, dan hal itu bisa membuat perdebatan di antaranya keduanya.

“Semoga dengan single baru ini disambut baik oleh penikmat musik Indonesia, khususnya Potters Fanatic Indonesia,” harap Kiki.

Sekadar informasi, setelah sekian lama vakum, The Potters yang kembali hadir dengan single Suara Hatiku ini menjadi awal angin perubahan The Potters dalam menyelami industri musik Indonesia. Perubahan itu ditampilkan dari jumlah personil yang awalnya lima, menjadi tiga orang.

Tidak hanya dari sisi personil, The Potters juga merubah warna genre musiknya dari pop melayu menjadi murni pop yang lebih chill dan urban. Meski demikian, karya The Potters masih mengusung tema cinta.




Share To


rachli

rachli

March 19, 2020, 2:43 p.m.


tags : single baru industri musik Indonesia Mantan Bukan Pahlawan grup band Indonesia Suara Hatiku The Potters


Average: 0
Rating Count: 0
You Rated: Not rated

Please log in to rate.



Comments


Please Login to leave a comment.

ARTIKEL TERKAIT LAINNYA