
Tetap Digelar, Synchronize Festival 2020 Tayang di SCTV
oleh: galih Entertainment Friday, 23 October 2020 7:00 a.m.
Mancode - Kabar gembira bagi pencinta musik, Synchronize Festival 2020 dipastikan tetap digelar. Event yang biasa digelar on air di JIExpo Kemayoran, kali ini digelar secara off air dan ditayangkan di stasiun tv swasta, SCTV pada 14 November 2020.
Synchronize Festival 2020 dipercaya bakal mengirimkan pesan optimisme bagi para pelaku showbiz di Tanah Air yang masih dilanda badai ketidakpastian. Apapun yang terjadi, pertunjukan tetaplah harus berjalan.
“Synchronize Fest 2020 Selebrasi Bersama Televisi menjadi sebuah proses kebersamaan semua stakeholder industri pertunjukan untuk menjaga kewarasan penggerak industri dan berbagi kesenangan untuk pencinta musik Indonesia di tengah situasi pandemi yang amat berat bagi kita semua,” ujar David Karto, Festival Director Synchronize Festival.
Selain tayang di SCTV, event musik tahunan ini juga bisa dinikmati melalui aplikasi streaming Vidio dan kanal YouTube AnggurOT. Penyelenggaraan kombinasi tayangan televisi dan virtual ini dianggap paling tepat di tengah situasi pandemi.
“Synchronize juga tidak mungkin absen tahun ini, karena pertunjukan musik menjadi salah satu pelipur pada masa pandemi. Terima kasih kepada seluruh stakeholder yang berkolaborasi agar Synchronize Festival 2020 tetap hadir dihadapan penonton setianya,” jelas Presiden Direktur Dyandra Promosindo, Hendra Noor Saleh, selaku penyelenggara Synchronize Festival 2020.
Nantinya, Synchronize Fest 2020 yang menghadirkan 29 musisi ini akan tayang selama tiga jam penuh mulai pukul 21.45 – 01.00 WIB. Adapun musisi yang akan tampil di antaranya Iwan Fals feat. Syarikat Idola Remaja, Iga Massardi dan Andra Ramadhan, Rhoma Irama feat. Dipha Barus, Danilla, Pamungkas, .Feast, Kunto Aji, dan Marion Jola.
Kemudian, ada juga Kangen Band Reunion, Setia Band, Rocket Rockers Reunion, Hip Hop Party (Tuan Tigabelas, NEO, Iwa K), NDX AKA, Andika Mahesa, Endah N Rhesa, Mocca, Koil, Scaller, The Sigit, The Upstairs, Tipe-X, Pee Wee Gaskins, Steven & Coconuttreez hingga Tohpati Bertiga.
Sejam sebelumnya akan digelar pre-show pukul 20.30 – 21.30 WIB melalui streaming Vidio dan Youtube AnggurOT. Dalam pre-show ini, para pemirsa juga dapat menyaksikan pesta pemanasan dengan karaoke massal bareng Oomleo Berkaraoke, Anda Perdana, Danilla, Ipang Lazuardi, Kunto Aji, Mocca, Pamungkas, Rendha Rais dan Reza Chandika.
Share To

galih
Oct. 23, 2020, 7 a.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Prinsa Mandagie Rilis Mini Album Percaya
72 3 weeks, 3 days ago
Kutipan liriknya mengajak para kaum patah hati untuk bangkit dan lebih mempercayai diri sendiri. Dalam mini album ini, Prinsa juga manggandeng Tohpati di lagu Cinta & Waktunya

Duo EDM HONNE Konser di Indonesia, Tiket.com Jadi Mitra Penjualan Tiket
72 4 weeks ago
Konser yang diselenggarakan pada 7 Juli 2023 di Beach City International Stadium, Ancol ini menjadi pengobat rindu fans untuk bersenandung bersama HONNE.

DEWA 19 Siap Gelar Konser Berskala Internasional Gandeng Musisi Legendaris Dunia
40 2 weeks, 2 days ago
Konser “DEWA 19 featuring ALL STARS – STADIUM TOUR 2023” ini akan berbeda karena ada beberapa lagu DEWA 19 yang dinyanyikan dalam bahasa Inggris.
YOU MAY ALSO LIKE
Life Style 30 May 2023 8:00 a.m.
PSSI Umumkan Harga Tiket Laga Timnas Indonesia vs Argentina
Technology 26 May 2023 12:00 p.m.
Infinix Bersama Free Fire Luncurkan Infinix Hot 30
Life Style 21 May 2023 17:00 p.m.
Shine & Tidy Tawarkan Paket Coating Komplet Mulai dari Rp3,5 Juta
Travel 19 May 2023 9:00 a.m.