
Telisik Gagasan Tokoh Intelektual, Ini Jadwal Program Art Camp: Membaca Goenawan Mohamad
oleh: rachli Mancave Monday, 21 March 2022 15:00 p.m.
Mancode - Komunitas Salihara bersama Komunitas Utan Kayu menggelar program Art Camp, sebuah acara berkala mendiskusikan pemikiran para intelektual Indonesia. Art Camp hendak memperdalam pemahaman dengan membaca kembali karya dari tokoh yang telah memberikan sumbangan pemikiran dan gagasan di Indonesia.
Art Camp tahun ini mengangkat pembacaan terhadap karya Goenawan Mohamad serta sumbangsihnya kepada dunia seni, sastra, jurnalistik, filsafat, dan demokrasi di Indonesia. Pemilihan Goenawan Mohamad ini sekaligus memperingati usianya yang ke-80 pada 2021 lalu.
Art Camp diadakan selama akhir pekan secara hybrid (luring dan daring). Pada luring, peserta akan mengikuti acara di Salihara dengan protokol kesehatan ketat. Peserta luring juga dapat berinteraksi langsung dengan para pembicara. Sedangkan daring, bisa diikuti melalui Zoom Meeting.
Rangkaian materi yang bisa diikuti terbagi beberapa sesi, antaranya.
Jumat, 25 Maret 2022
Sesi satu pukul 15.30 WIB – Di Antara Sajak dan Intelektualisme.
Pembicara: Ni Made Pernama Sari, Nirwan Dewanto, Triyanto Triwikromo.
Moderator: Aviantu Armand.
Pukul 19.00 WIB (khusus luring) - Diskusi dan Musik,
Goenawan Mohamad, Seni dan Kebebasan.
Bersama Ayu Utami dan Sri Hanuraga.
Sabtu, 26 Maret 2022
Sesi dua pukul 10.00 WIB – Adorno: Bagaimana Seni Membebaskan?
Pembicara: Fitzerald K. Sitorus dan Bambang Sugiharto.
Moderator: Akhmad Sahal.

Sesi tiga pukul 13.00 WIB – Nietzsche: Mungkinkah Ambiguitas Dijelaskan?
Pembicara: A. Setyo Wibowo dan Yulius Tandyanto.
Moderator: Martin Sinaga.
Sesi empat pukul 15.30 WIB – Ranciere: Apakah Politik Selalu Tentang Kekuasaan?
Pembicara: A. Setyo Wibowo dan Sri Indiyastutik.
Moderator: Martin Sinaga.
Sesi lima pukul 19.00 WIB – Dari Marz ke Derrida: Masih Adakah Humanisme?
Pembicara: Y.D Anugrahbayu dan Martin Suryajaya.
Moderator: Akhmad Sahal.
Minggu, 27 Maret 2022
Sesi enam pukul 10.00 WIB – Jurnalisme, Demokrasi dan Pergulatannya.
Pembicara: Agus Sudibyo dan Donny Danardono.
Moderator: Arif Zulkifle.
Sesi tujuh pukul 14.00 WIB – Tuhan dan Hal-hal yang Tidak Selesai.
Pemicara: Ayu Utami dan Ulil Abshar Abdalla.
Moderator: Nong Darol Mahmada
Melalui tujuh sesi yang dipaparkan di atas, para peserta diharapkan bisa berkenaan dengan garis besar sejarah pemikiran Indonesia dan dunia melalui kacamata Goenawan Mohamad. Diharapkan pada akhir sesi, peserta bisa memetakan isu pemikiran, politik, dan seni baik dari konteks sejarah nasional maupun dunia.
Diskusi ini juga bisa mejadi perkenalan sosok Goenawan Mohamad kepada para pembaca yang menaruh minat terhadap perkembangan intelektual di Indonesia. Bagi para pembaca yang ingin mengenal Goenawan Mohamad bisa memulai dengan merujuk rekomendasi bacaan dari Ayu Utami, yaitu sajak-sajak karya Goenawan Mohamad atau bisa juga dengan membaca novel pendeknya yang berjudul Surti dan Tiga Sawunggaling.
Share To

rachli
March 21, 2022, 3 p.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Pokemon GO Kembali Gelar Community Day di 21 Kota Indonesia
45 2 weeks, 4 days ago
Pelatih berkesempatan menemukan kejutan saat mengambil foto menggunakan fitur AR andalan yang telah lama dikembangkan Niantic, Inc.

Dream Theater Tutup Rangkaian Tur “Top of The World Tour” di Indonesia
282 3 weeks, 4 days ago
Grup musik Dream Theater kembali menggelar konsernya pada tanggal 12 Mei 2023 di Ecopark Ancol, Jakarta.

Festival Musik MyFest.ID Siap Hibur Warga Cimahi 1 Juli 2023
95 4 weeks, 1 day ago
Make Things selaku penyelenggara ingin memberikan alternatif pilihan hiburan dan meluangkan waktu melepas penat saat akhir pekan.
YOU MAY ALSO LIKE
Life Style 23 May 2023 7:00 a.m.
Mitsubishi Tebar Promo Menarik di Mei 2023, Ada Cashback hingga Bunga 0%
Travel 19 May 2023 9:00 a.m.
Kemenparekraf Susun Buku Panduan Komunikasi Krisis Kepariwisataan
Technology 16 May 2023 14:00 p.m.
Sony Perkenalkan Kamera Vlog Full-frame Terbaru ZV-E1
Technology 9 May 2023 6:00 a.m.