
Suasana Beda di Single Aku Siap! The Rain
oleh: inggil Entertainment Thursday, 24 June 2021 12:00 p.m.
Mancode - Pada akhir tahun ini, The Rain akan memasuki usia ke-20. Sejak terbentuk di Jogja pada tahun 2001, kuartet ini tetap beranggotakan personel yang sama hingga sekarang yaitu Indra Prasta (vokal utama, gitar), Iwan Tanda (gitar, vokal), Ipul Bahri (bass, vokal) dan Aang Anggoro (drum, vokal). Selama perjalanan karir The Rain, cukup banyak dinamika di industri musik yang mereka lewati.
“Dari zaman kaset, CD, tren ring back tone hingga layanan streaming musik seperti saat ini. Kami beruntung bisa mengalaminya, dan bersyukur bisa bertahan lintas generasi,” ujar Indra Pasta dari press rilis yang diterima Mancode.
Setelah bekerja sama dengan major label dalam merilis 5 buah album, The Rain menempuh jalur independen sejak tahun 2013 dengan merilis single Terlatih Patah Hati sebagai penanda babak baru perjalanan band ini.
Dirilis tanpa ekspektasi berlebihan, ternyata lagu tersebut mendapat respon di luar dugaan. Sederetan single The Rain selanjutnya seperti Gagal Bersembunyi, Penawar Letih, Hingga Detik Ini, dan beberapa single lainnya juga mendapat respon yang luar biasa.
Jutaan views di YouTube, dan jadwal manggung yang kembali padat. Hingga pada awal 2020, pandemi membuat seluruh jadwal panggung off-air The Rain ditunda hingga waktu yang belum ditentukan. Pertengahan 2021, pandemi belum berakhir, namun The Rain memutuskan untuk kembali merilis album tahun ini.

“Tetap produktif mengerjakan lagu-lagu baru adalah cara yang kita pilih di tengah kondisi berat ini,” ujar Iwan.
Rentang waktu antar sesi pengerjaan album yang cukup lama, menghasilkan album yang sangat berwarna. Di single Aku Siap!, The Rain bagaikan bertransformasi menjadi boyband era 1990-an. Dengan isian vokal yang sangat penuh dengan harmoni, dan kemasan musik yang belum pernah digarap The Rain sebelumnya.
Lewat single Aku Siap! untuk pertama kalinya The Rain memasukkan isian vokal rap dalam lagu mereka. Awalnya, para personel The Rain sendiri lah yang akan mengisi rap tersebut. Namun, setelah dipikir kembali akhirnya mereka menggandeng Iwa K untuk bagian tersebut.
“Ini adalah lagu yang pengerjaannya paling banyak ketawa-ketawanya. Sangat menyegarkan. Semoga yang mendengarkan juga ikut merasakan energinya,” tutur Iwan.
Share To

inggil
June 24, 2021, noon
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Viu Siapkan 5 Film dan Drama Korea, Tayang di Januari 2023
387 3 weeks, 5 days ago
Film dan drama berikut ini juga diperankan oleh bintang-bintang papan atas Korea yang sudah tidak diragukan lagi kemampuan beraktingnya.

Duo KAV Project Rilis Lagu Transisi ‘Sesaat Menghilang’
46 4 weeks ago
Dalam lagu baru dari duo Kavenda dan Andro Nidji ini ditambahkan piano, synthesizer, dan instrumen lain sehingga menghasilkan lagu dengan beat yang tetap nikmat.

Ify Alyssa Suguhkan Romansa Anak Muda di Lagu Baru ‘Semesta Menari’
36 2 weeks, 5 days ago
Lagu baru ini masih ada benang merah dengan lagu-lagu di album pertama, karena komposisi musik masih dibuat oleh Ify sendiri, namun ada sedikit suasana baru di aransemen musik dan lirik.
YOU MAY ALSO LIKE
Life Style 20 January 2023 12:00 p.m.
Jenius Properti Tawarkan Investasi Menjanjikan Hotel Bintang 5 di Bali
Technology 10 January 2023 21:00 p.m.
Kombinasi Sony Soundbar HT-A3000 dan TV BRAVIA XR Tawarkan Pengalaman Home Cinema
Technology 6 January 2023 22:00 p.m.
Sony Rilis Soundbar HT-A3000, Harga Rp 13,499 Juta
Technology 5 January 2023 9:00 a.m.