
Suarakan Dampak Perubahan Iklim, Hotel Death Star Rilis ‘Generations’
oleh: rachli Entertainment Tuesday, 26 April 2022 9:00 a.m.
Mancode - Duo elektronik asal Bali, Hotel Death Star belum lama ini merilis single baru berjudul Generations. Menariknya, single baru ini menyuarakan tentang perubahan iklim dan mewakili semua yang terkena dampak dari pilihan setiap orang secara global.
“Kesalahan di masa lalu akan memengaruhi generasi selanjutnya. Kita semua berperan sama pentingnya untuk membuat perubahan bagi dunia yang lebih baik,” tulis Hotel Death Star melalu keterangan resmi yang diterima Redaksi Mancode beberapa waktu lalu.
Dalam single terbarunya ini, Hotel Death Star turut menggandeng Myopia dan Anatman Pictures, rumah produksi yang menyajikan hiburan edukatif untuk mengilhami tindakan-tindakan yang bisa memperbaiki dampak perubahan iklim, dengan misinya ‘Saving the planet one video at a time’.
Digambarkan situasinya melalui visual, Myopia dan Anatman Pictures telah membuat video musik untuk single Generations. Melalui visual tersebut, mereka mencoba mengajak penonton ke dalam perjalanan utnuk melihat keindahan dan kehancuran bumi.

“Keserakahan kita tidak menghancurkan bumi ini tetapi kita menghancurkan diri kita sendiri,” ucap Mada Aria selaku sutradara video musik Generations, yang bisa menjadi suatu teguran bagi semua untuk semakin menyadari hal ini dan bertindak dengan segera.
Sekadar informasi, Hotel Death Star tercipta dari perpaduan kreatif antara singer-songwriter Phil Stoodley dan composer-producer Andreas Arianto yang bermula di tengah pegunungan bersalju di Jepang.
Terperangkap di tengah badai, Phil terus membenamkan dirinya merancang irama dan melodi baru dalam kamar hotel tempat dirinya tinggal saat itu. Sepulangnya ke Bali, Phil membawa rekaman-rekaman demo. Bersama Andreas, Phil kemudian membentuk bebunyian baru dan memadukannya dengan deep house.
Share To

rachli
April 26, 2022, 9 a.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Bersama Laleilmanino, HIVI! Turut Suarakan Hari Bumi Lewat ‘Dengar Alam Bernyanyi’
40 2 weeks, 3 days ago
Lagu Dengar Alam Bernyanyi tercipta atas kesadaran bahwa kondisi bumi saat ini dan bertujuan untuk meningkatkan kepedulian terhadap bumi.

Salihara Jazz Buzz 2022 Kembali Digelar, Simak Para Penampilnya
37 1 week, 6 days ago
Salihara Jazz Buzz 2022 menampilkan empat musisi jazz tanah air, yaitu Aryo Adhianto, Fascinating Rhythm, Sandrums, dan Agam Hamzah Project.

Titimangsa Foundation Hadirkan Teater Musikal Inggit Ganarsih
27 5 days, 11 hours ago
Produksi ke-53 Titimangsa Foundation ‘Tegak Setelah Ombak’, Monolog Happy Salma secara berbeda dalam teater musikal Inggit Ganarsih.
YOU MAY ALSO LIKE
Technology 19 May 2022 15:00 p.m.
Tangkal Kejahatan Siber dengan Penguasaan Literasi Digital
Travel 11 May 2022 10:00 a.m.
Moto Guzzi Museum di Italia Kembali Tawarkan Wisata Sejarah Moto Guzzi
Life Style 11 May 2022 9:00 a.m.
Hyundai IONIQ 5 Catatkan Total Pemesanan Hampir 1.700 SPK
Life Style 26 April 2022 12:00 p.m.