
Spotify Hadirkan Konten Audio Harry Potter
oleh: rachli Entertainment Saturday, 9 May 2020 8:00 a.m.
Mancode - Dalam rangka menemani masa di rumah saja saat kondisi pandemi Covid-19 berlangsung, Spotify akan menayangkan konten audio terbaru Harry Potter At Home. Hal ini seperti yang diumumkan oleh Wizarding World dan J.K Rowling belum lama ini.
Harry Potter At Home sendiri merupakan sebuah kumpulan inisiatif gratis yang bertujuan untuk membantu membawa keajaiban Harry Potter kepada setiap orang, terlebih kepada anak-anak dan orang tua selama masa karantina.
Konten terbaru tersebut, seperti dalam keterangan resmi yang diterima Mancode (7/5/2020), hadir dalam bentuk rekaman mingguan dari buku Harry Potter pertama yang disukai sepanjang masa, Harry Potter and The Sorcerer’s/Philosopher’s Stone, yang dapat dinikmati melalu harrypotterathome.com dan Spotify.
Menariknya, sejumlah nama terkenal di industri hiburan, musik, olahraga, hingga Wizarding World dari seluruh dunia menyumbangkan suara mereka untuk kisah yang dicintai ini. Pada bab pertama, The Boy Who Lived akan dinarasikan oleh Daniel Radcliffe.
Selanjutnya, setiap minggu, para bintang seperti David Beckham, Stephen Fry, Dakota Fanning, Claudia Kim, Eddie Redmayne, Noma Dumezweni, dan masih banyak lagi akan membacakan bagian-bagian dari buku ikonik yang bertemakan keluarga, persahabatan, keberanian dan penaklukan tantangan untuk memberi kejutan serta kegembiraan bagi penggemar Harry Potter dari seluruh penjuru dunia.
Penggemar Harry Potter, baik yang lama maupun baru, bisa mendambakan para narator yang eklektik dan kehadiran cameo spesial yang tidak pernah terduga di setiap babnya. Di mulai bab pertama, seluruh bab dari buku Harry Potter and the Sorcerer’s/Philosopher’s Stone akan selesai ditayangkan pada akhir Juni mendatang.
Konten audio Harry Potter and the Sorcerer’s/Philosopher’s Stone tersedia secara eksklusif di Spotify, untuk pengguna gratis maupun premium. Sedangkan, untuk video rekaman audio tersebut akan tersedia secara eksklusif di laman Harry Potter At Home.
Share To

rachli
May 9, 2020, 8 a.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

10 Musisi Pendatang Baru Siap tampil di Evoria Festival 2023
61 2 weeks, 4 days ago
Evoria Music & Conference Festival akan hadir akhir pekan ini (11-12 Maret 2023)

Melihat Penampilan Perdana Elephant Kind di London
37 1 week, 1 day ago
Elephant Kind berdomisili di London ini berbagi panggung dengan The Pylons dan Temm dalam acara yang digelar di The Social pada 15 Maret lalu.

Hammersonic 2023 Catatkan Prestasi Emas di Industri Musik Indonesia
30 1 week ago
Gelaran Hammersonic membuktikan keberadaannya sebagai festival musik cadas yang terbesar di kawasan Asia Tenggara.
YOU MAY ALSO LIKE
Life Style 27 March 2023 14:00 p.m.
Hyundai Gelar Kompetisi CINTA Hyundai, Tingkatkan Pengalaman Konsumen
Life Style 12 March 2023 9:00 a.m.
Di GAIKINDO Jakarta Auto Week 2023, Blibli Tawarkan Penawaran Spesial Kendaraan Listrik
Technology 7 March 2023 10:00 a.m.
Sony Indonesia Menambah Jajaran Lensa Full-Frame G Master Terbaru
Travel 6 March 2023 8:00 a.m.