SENS.jpg

SENS Daur Ulang Lagu Karya Lobow “HaKaCi”

oleh: galih Entertainment Monday, 2 November 2020 13:00 p.m.


Mancode – Setelah merilis single “Tanda Mata Kedua” di akhir 2019 lalu, grup band asal Jakarta yang mengusung konsep musik experience romantic pop, SENS kembali melepas single baru berjudul “HaKaCi (Hanya Karena Cinta)”.

Single ini merupakan karya lama yang dipopulerkan grup musik Mata Air pada 19 tahun lalu. Lagu bertema cinta yang ditulis oleh Lobow Ilyas, Rico Ario, dan Denny Jatnika ini dianggap kuat dari sisi melodi sehingga menjadi pilihan SENS untuk kembali menunjukkan eksistensi mereka di belantika musik Tanah Air.

Setelah pada dua album pertama banyak berorientasi pada musik pop rock dan jazz rock, maka lagu “HaKaCi” ini terdengar memberi sentuhan segar, sedikit berbeda dibandingkan dengan karya-karya terdahulu band yang mulai berkarya sejak 1998 ini.


“Lagu ini ringan untuk dicerna dan menyenangkan untuk dinikmati karena bisa membuat pendengar bergoyang mengikuti alunan musik dari lagu “HaKaCi,” ujar Shena Ariyandi, gitaris SENS.

SENS.jpg

Di sisi lain, vokalis SENS Dika Aleandra beranggapan bahwa konsekuensi logis dari diubah aransemen musik lagu ini adalah bisa lebih bereksplorasi dan mendapatkan pengalaman bernyanyi yang menyenangkan, di mana hal yang sama juga dirasakan sang drumer, Andika Maulana Putra.

Diharapkan, dengan single daur ulang ini, SENS bisa menambah meriahnya musik Indonesia di tengah banyaknya pendatang baru dengan karya yang beraneka ragam konsep dan gaya. Sementara “HaKaCi” sendiri sudah tersedia di seluruh platform digital musik.

Baca Juga: “Sour Gummy”, Surat Cinta dari Cindercella

Baca Juga: Andi Rianto Ajak Bona Pascal Garap Proyek Lagu Terbaru

Baca Juga: Rekor Baru Yovie Widianto Raih Streamer Spotify Terbanyak




Share To


galih

galih

Nov. 2, 2020, 1 p.m.


tags : Entertainment Lagu HaKaCI Karya Lobow SENS Rilis HaKaCi SENS


Average: 0
Rating Count: 0
You Rated: Not rated

Please log in to rate.



Comments


Please Login to leave a comment.

ARTIKEL TERKAIT LAINNYA