
Santika Premiere ICE-BSD City Sajikan Paket Buka Puasa Khas Nusantara
oleh: galih Travel Thursday, 6 May 2021 11:00 a.m.
Mancode – Salah satu momen yang paling ditunggu saat Ramadan adalah buka bersama, baik dengan keluarga, kerabat, atau lainnya. Di masa pandemi, pemerintah memberikan kelonggaran untuk masyarakat berbuka puasa bersama. Banyak tempat yang bisa dimanfaatkan untuk menggelar berbuka puasa. Di hotel berbintang, misalnya.
Di kawasan BSD City, Tangerang, Hotel Santika Premiere ICE-BSD City bisa menjadi rujukan bagi Mancoders yang ingin menggelar buka puasa bersama. Selama Ramadan, mereka telah menyiapkan paket untuk berbuka puasa bertajuk “Iftar Ramadhan Delicacies”.
Seperti dijelaskan Devy Kurnia, Public Relation Hotel Santika Premiere ICE-BSD City, hadirnya paket Iftar Ramadhan Delicacies ini sebagai obat rindu para pengunjung yang tahun lalu tidak bisa menikmati sajian berbuka puasa dengan konsep all you can eat. “Selama berbuka di hotel, kami juga menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah Covid-19,” ungkap Devy kepada Mancode baru-baru ini.
Adapun menu buka puasa yang dihadirkan makanan pembuka hingga penutup yang mengusung konsep makanan Nusantara. Untuk menu pembuka, ada aneka takjil, mulai dari gorengan, jajanan pasar, kolak campur, es doger, hingga wedang ronde. Sedangkan hidangan utamanya menghadirkan makanan khas Nusantara yang terkenal akan rempah-rempah. Salah satu hidangan yang wajib dicoba adalah ayam betutu.
Selain bisa berbuka puasa di hotel, Hotel Santika Premiere ICE-BSD City ini juga menyediakan paket Iftar at Home akan tersedia mulai dari 13 April hingga 12 Mei 2021.
Lalu, bagaimana dengan harganya? Tamu cukup mengeluarkan kocek Rp199.000 nett per orang dengan minimal pemesanan untuk 25 orang dan iftar at home minimal pemesanan untuk 5 orang.
Voucher Paket Liburan Gratis
Selain itu, Santika Indonesia Hotels & Resorts masih akan berbagi kepada tamu setianya melalui hadiah-hadiah menarik yang bisa didapatkan bagi mereka yang merayakan buka puasa bersama ataupun menginap di Santika Indonesia Hotels & Resorts.
“Di mana setiap tamu yang melakukan transaksi di hotel kami, akan mendapatkan satu kupon undian untuk memenangkan berbagai macam hadiah menarik. Mulai dari voucher sewa mobil persembahan dari MOVIC, aplikasi sewa mobil dari Astra, Voucher cashback di Blibli.com, Voucher menginap di Amaris Hotel & Hotel Santika juga peluang untuk mendapatkan hadiah berupa tiket pesawat PP untuk 2 orang dan juga paket liburan gratis,” ungkap Assistant Marketing Communication Manager Santika Indonesia Hotels & Resorts Prita Gero.
Lebih jauh dia menjelaskan, bahwa voucher undian ini bisa diklaim apabila tamu sudah terdaftar menjadi member MYVALUE yang merupakan loyalty program milik Santika Indonesia Hotels & Resorts.
“Sebelum melakukan transaksi, para tamu akan kami tanyakan keanggotaannya terlebih dahulu. Setelah melakukan transaksi, member akan menerima e-mail ucapan terima kasih dan satu kode voucher yang dapat diklaim di aplikasi MYVALUE untuk hadiah yang diinginkan. Promo ini berlaku diseluruh unit hotel Santika Indonesia Hotels & Resorts baik untuk transaksi F&B maupun kamar,” tutup Prita.
Share To

galih
May 6, 2021, 11 a.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Tiket.com Komitmen Dukung Perkembangan Desa Wisata Indonesia
34 1 week, 2 days ago
Di acara BIMP – EAGA, tiket.com membahas strategi memaksimalkan usaha para pelaku pariwisata, terutama desa wisata, di Indonesia melalui platform daring.

Kemenparekraf Susun Buku Panduan Komunikasi Krisis Kepariwisataan
26 1 week, 3 days ago
Buku panduan nantinya dapat membantu dalam penanganan krisis komunikasi. Panduan akan berisi daftar cek tindakan saat sebelum krisis, merespons krisis, hingga setelah krisis,

Nikmati Kuliner Mengugah Selera di Hotel Santika Premiere Bintaro
22 6 days ago
Selama Mei 2023, hotel bintang empat ini hadirkan sajian kuliner spesial. Ada sajian Nusantara dan mancanegara.
YOU MAY ALSO LIKE
Mancave 17 May 2023 10:00 a.m.
Pokemon GO Kembali Gelar Community Day di 21 Kota Indonesia
Entertainment 13 May 2023 9:00 a.m.
Dream Theater Ajak Penonton Indonesia ke DreamSonic Usai Tutup Tur ‘Top of The World Tour’
Entertainment 12 May 2023 14:00 p.m.
Projek-D Edukasi Musisi Baru Lewat Program Kelas Musik
Technology 12 May 2023 10:00 a.m.