
Rubiru Hadirkan Sentuhan Dolby Atmos dalam “Sementara Di Antara”
oleh: galih Entertainment Tuesday, 11 January 2022 8:00 a.m.
Mancode – Industri musik Tanah Air kembali kedatangan musisi baru. Kali ini, ada Rubiru, duo beranggotakan Binsar Sianipar dan Randy SC yang baru saja menyapa dengan meluncurkan single perdana berjudul “Sementara Di Antara”
“Sementara Di Antara” terinspirasi dari kondisi pandemi yang mengharuskan kita membatasi aktivitas keluar rumah sekaligus menikmati waktu bersama keluarga. Rubiru menuangkan rasa rindu untuk bisa melakukan hal-hal yang pernah dilakukan atau dirasakan sebelumnya tanpa adanya kekhawaritan dalam lagu ini.
Menariknya, dalam single debutnya, Rubiru memberikan sesuatu yang berbeda bagi para penikmat musik dengan menghadirkan teknologi Dolby Atmos Music. Teknologi ini memberikan pengalaman sinematik 3D audio saat mendengarkan lagu ini.
“Pengalaman immersive dalam mendengarkan lagu ini memang merupakan format audio yang berbeda dibandingkan format musik konvensional lainnya,” kata Rubiru dalam siaran persnya yang diterima Mancode.id baru-baru ini.

Lewat teknologi Dolby Atmos Music, Rully dan Bian ingin menyampaikan pesan kepada para penikmat “Sementara Di Antara” untuk terus percaya bahwa semuanya akan baik-baik saja, meski kita masih berada dalam situasi pandemi.
Selain dirilis dalam format stereo, “Sementara Di Antara” juga hadir dengan video musik. Dengan konsep yang sederhana, di video musik ini, Rubiru ingin menunjukkan sisi fun, quirky, dan colorful dari masing-masing personelnya. Konsep tersebut telah disesuaikan dengan lirik yang lugas dan musik yang bertempo medium dari lagu ini.
Dibuat selama kurang lebih dua setengah minggu mulai dari proses brainstorm hingga proses editing, dalam penggarapannya Rubiru juga ikut dibantu oleh Surprise Abadi Selamanya, Kinimusic, Collab Indonesia, G Media, MSA Cargo, Viki Sianipar Inc, dan Kolabtif.
“Sementara Di Antara” menjadi pembuka dari perjalanan Rubiru di industri musik Indonesia. Mereka berharap setiap karya yang dihasilkan dapat menyebarkan pesan positif bagi para pendengarnya.
Share To

galih
Jan. 11, 2022, 8 a.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Viu Siapkan 5 Film dan Drama Korea, Tayang di Januari 2023
92 3 weeks, 2 days ago
Film dan drama berikut ini juga diperankan oleh bintang-bintang papan atas Korea yang sudah tidak diragukan lagi kemampuan beraktingnya.

Adlani Rambe dan Alessa Remake ‘Bintang Kehidupan’
64 1 month ago
Tribute to Nike Ardilla dari Adlani Rambe & Alessa lewat mega hit ‘Bintang Kehidupan’ ini ada dalam Album “Karya Besar: Dari Sahabat Untuk Nike Ardilla”.

Ify Alyssa Suguhkan Romansa Anak Muda di Lagu Baru ‘Semesta Menari’
32 2 weeks, 2 days ago
Lagu baru ini masih ada benang merah dengan lagu-lagu di album pertama, karena komposisi musik masih dibuat oleh Ify sendiri, namun ada sedikit suasana baru di aransemen musik dan lirik.
YOU MAY ALSO LIKE
Mancave 11 January 2023 9:00 a.m.
East Ventures Gandeng Wesley Tay, Berdayakan Ekosistem Teknologi dan Digital di Asia Tenggara
Life Style 6 January 2023 23:00 p.m.
Brand Builder Kesehatan Evo Commerce Kantongi Pendanaan Sebesar US$ 2 juta
Technology 6 January 2023 22:00 p.m.
Sony Rilis Soundbar HT-A3000, Harga Rp 13,499 Juta
Travel 30 December 2022 22:00 p.m.