
Resso Jadi Aplikasi Terbaik 2020 Pilihan Google Play
oleh: galih Technology Friday, 4 December 2020 9:00 a.m.
Mancode - Google telah mengumumkan daftar game dan aplikasi terbaik tahun 2020 untuk smartphone Android di Google Play Store. Aplikasi streaming musik Resso dinobatkan sebagai salah satu pemenang Aplikasi Terbaik 2020 untuk kategori Fun.
Sebelumnya, Resso dinominasikan untuk User’s Choice App. Sejak pertama kali diluncurkan pada Maret lalu, Resso cukup menarik hati para pencinta musik dengan menawarkan sejumlah fitur unik dan interaksi dalam satu aplikasi.
Tricia Dizon, Country Manager, Resso Indonesia mengatakan bahwa tahun ini merupakan tahun yang penuh tantangan bagi semua pihak. Banyak masyarakat yang ingin mencari kenyamanan dengan mendengarkan musik.
“Kami sangat bersyukur atas pilihan masyarakat Indonesia beralih ke Resso untuk menemukan lagu favorit mereka dan berinteraksi dengan penggemar musik lainnya. Kami mendedikasikan penghargaan ini untuk para pengguna dan mitra kami yang telah mendukung kami tahun ini dan memilih Resso sebagai rumah mereka untuk mendengarkan musik,” ujar Tricia.
Aplikasi Hiburan Terbaik 2020 kategori menyenangkan (Fun Category) merupakan kategori untuk aplikasi yang tidak hanya berperan untuk mengisi waktu luang, tapi juga untuk memastikan pengguna dapat mendapatkan pengalaman terbaik.
Hal tersebut sangat sesuai dengan identitas Resso, di mana aplikasi ini memungkinkan pengguna untuk lebih kreatif dalam mengekspresikan diri. Sebagai aplikasi streaming musik sosial pertama, Resso diluncurkan dengan tujuan membawa streaming musik ke level berikutnya, menghubungkan pendengar musik, musisi, dan kreator.
Selain itu, Resso mampu menggabungkan musik dan fitur sosial, seperti Lyric Quotes, Vibes, and Comments. Ini tak hanya sekadar memberikan para penggunanya untuk menjelajahi musik baru saja, tetapi juga menjadi medium kreatif untuk mengekspresikan diri melalui musik.
Tak hanya di Indonesia, Resso juga dinobatkan sebagai "Best of 2020" di bawah kategori pilihan pengguna (Users' Choice) di Brasil.
Share To

galih
Dec. 4, 2020, 9 a.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Makna Lagu “Dear God” Avenged Sevenfold
15245 1 year, 9 months ago
Lagu ‘Dear God’ ciptaan Avenged Sevenfold memang mempunyai banyak makna. Dibuat dengan gaya bahasa ringan yang mudah dimengerti.

Kisah Rudy Salim, Crazy Rich Asal Indonesia
21543 1 year, 5 months ago
Rudy Salim seorang pengusaha sukses Indonesia. Bahkan, dirinya mempunyai penghasilan miliaran per bulannya.

Denny Caknan Populerkan Ngawi dengan “Kartonyono Medot Janji”
12609 1 year, 5 months ago
Lagu ‘Kartonyono Medot Janji’ sendiri terinspirasi dari keberadaan Tugu Kartonyono yang baru selesai dibangun beberapa waktu lalu.
you may also like
Fashion Style 25 February 2021 12:00 p.m.
THENBLANK Rilis Koleksi Fashion Korea 1980-an The Pals
Life Style 25 February 2021 11:00 a.m.
Pameran Modifikasi IMX 2021 Kembali Digelar Secara Virtual
Entertainment 25 February 2021 9:00 a.m.
Mola TV Hadirkan Musisi Dunia Secara Live
Entertainment 25 February 2021 8:00 a.m.