
Realme Duduki Peringkat Top 6 Vendor Smartphone Global
oleh: galih Technology Thursday, 23 September 2021 12:00 p.m.
Mancode – Realme mengumumkan telah dinobatkan sebagai vendor smartphone nomor 6 dalam peringkat dunia berdasarkan data riset terbaru dari Counterpoint. Hasil ini tak lepas dari raihan total penjualan Realme yang mencapai 15 juta dan 135,1 persen pertumbuhan YoY di Q2 2021.
“Hanya dalam waktu tiga tahun, kami seperti anak sapi yang membangunkan harimau untuk menjadi aktif seperti kami,” ujar Sky Li, Founder and CEO Realme dalam siaran pers yang diterima Mancode.id, Kamis (23/9/2021).
“Dengan memiliki tim yang rata-rata berumur 29 tahun, kami dapat terus mendobrak seluruh rintangan yang dihadapi dengan niat dan tekat untuk membawa produk terbaik kepada para anak muda di seluruh dunia,” tambahnya.

Perjalanan menuju peringkat 6 di dunia tidaklah mudah, terutama di pasar yang sangat kompetitif seperti sekarang ini. Oleh karenanya, Realme terus mengembangkan produknya dengan teknologi modern sehingga mendapat antusiasme tinggi.
Termasuk juga dalam mengembangkan pasar ke 61 negara di seluruh dunia, menjadi Top 5 di 18 negara. Bulan lalu, Realme juga menjadi merek tercepat yang mencapai 100 juta pengguna di seluruh dunia, menurut data dari firma riset Strategy Analytics.
"Menjadi vendor smartphone No.6 di dunia dalam waktu yang singkat merupakan prestasi baru bagi kami. Ini semua berkat dukungan pengguna, terutama realme Fans, yang selalu memberikan masukan maupun dukungan positif untuk produk yang kami ciptakan. Sehingga Realme bisa membuat sebuah perangkat dengan teknologi modern dan berkualitas tinggi berdasarkan minat pengguna," jelas Palson Yi, Marketing Director Realme Indonesia.
Saat ini, Realme tengah memprioritaskan produk 5G. Pangsa smartphone 5G realme juga terus berkembang naik dari 8,8 persen di Q1 menjadi 15,9 persen di Q2, peringkat ke-3 dunia, menurut data monitor pasar Counterpoint Q2 2021.
Sky mengatakan, target Realme selanjutnya adalah merealisasikan target ganda dari 100 juta, dengan mengirimkan 100 juta perangkat lagi pada akhir 2022 dan menyelesaikan tonggak yang sama pada 2023.
Adapun strategi produknya, Realme akan mengoptimalkan berbagai lini produk dan memberikan inovasi teknologi terbaru. Di mana seri Realme GT akan menjadi satu-satunya lini produk unggulan premium untuk mengeksplorasi teknologi tercanggih dan untuk mengganggu pasar kelas atas.
Share To

galih
Sept. 23, 2021, noon
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

FAST Ajak Kampus Fokus Optimalkan Talenta Digital
51 3 weeks, 5 days ago
Menurut Kepala Pusdatin Kemendikbud Muhammad Hasan Chabibie, mempersiapkan talenta digital yang mumpuni perlu dilakukan untuk membangun peradaban.

Serangkai Films Raih Gelar Kategori Director’s Choice Galaxy Movie Studio 2022
50 3 weeks ago
Sebagai pemenang kategori Director’s Choice, Serangkaian Films berhak mendapatkan hadiah uang tunai Rp40 juta, Galaxy S22 Ultra dan sertifikat.

Rambah Usaha Kecil, Cara Teknologi InkJet Perluas Personalisasi Kartu
24 1 week ago
Bagi usaha kecil, biaya dan kompleksitas dari pencetakan kartu menggunakan printer berbasis ribbon tradisional tidak menyadari manfaat dari kartu yang sudah dipersonalisasi.
YOU MAY ALSO LIKE
Entertainment 12 May 2022 11:00 a.m.
Salihara Jazz Buzz 2022 Kembali Digelar, Simak Para Penampilnya
Entertainment 10 May 2022 11:00 a.m.
Ratih Putria Rilis “Cinta Kita 1987” untuk Mendiang Sang Ayah
Life Style 9 May 2022 13:00 p.m.
Vespa Kini Hadir dengan Koleksi Warna Baru
Life Style 21 April 2022 14:00 p.m.