
Realme 7 Pro Dibekali Fast Charging Tercepat di Indonesia
oleh: galih Technology Tuesday, 13 October 2020 7:00 a.m.
Mancode – Produsen ponsel asal Tiongkok, realme kembali akan meluncurkan produk terbaru dari seri Pro. Kali ini, adalah realme 7 Pro yang hadir dengan teknologi fast charging atau pengisian daya bernama 65W SuperDart Charge.
Teknologi tersebut diklaim sebagai pengisian daya tercepat di Indonesia. Di mana kemampuan mengisi daya hanya dalam hitungan 3 menit, realme 7 Pro sudah bisa digunakan dalam waktu yang cukup lama.
Fast charging yang disematkan pada realme 7 Pro, memang disesuaikan dengan target pasar mereka, yakni kaum milenial yang memiliki aktivitas tinggi. Pasalnya, mereka tak lagi akan kompromi dengan sistem pengisian daya baterai yang lambat.

Saat membeli realme 7 Pro, pengguna akan mendapatkan kotak penjualan berwarna kuning cerah. Di dalam kotak penjualan tersebut, kamu akan mendapatkan smartphone, 65W SuperDart Charge, kabel USB type-C, buku manual, case silikon untuk melindungi smartphone, dan kartu TÜV Rheinland Smartphone Reliability Verification.
Realme 7 Pro akan menghadirkan konfigurasi terbaru 64MP Quad Camera dengan Sony IMX682. Konfigurasi ini akan memberikan pengalaman memotret level pro ala smartphone flagship.
Selain konfigurasi quad-camera terbaru, smartphone ini juga hadir dengan tiga filter malam baru yang paling ditunggu, yakni Cyberpunk, Flamingo dan Modern Gold, serta beberapa fitur perekaman menarik lainnya.
Sementara kamera depan dibekali dengan In-Display Selfie 32MP. Ini merupakan megapiksel tertinggi di antara varian realme yang sudah eksis. Kemera tersebut akan meningkatkan kemampuan selfie kamu dengan mudah.
Smartphone ini juga menghadirkan kamera In-Display yang membuat rasio layar lebih besar untuk memberikan pengalaman menonton yang lebih imersif. Selain itu, realme 7 Pro juga telah dilengkapi dengan NFC yang selama ini menjadi fitur paling diminati oleh realme Fans di Indonesia dan dihadirkan khusus untuk pasar Indonesia.
Rencananya, realme 7 Pro akan diluncurkan pada 14 Oktober 2020 dengan tema “65W Charging Evolution” pukul 13:03 WIB melalui siaran langsung dari channel YouTube, Twitter, Instagram, Facebook realme Indonesia dan realme.com.
Share To

galih
Oct. 13, 2020, 7 a.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Aplikasi FENIX360 Siap Optimalkan Pendapatan Artis dan Pelaku Seni
53 3 weeks, 2 days ago
FENIX360 dirancang agar artis dan kreator memiliki peluang lebih besar dalam mengoptimalkan pendapatan hasil karya mereka.

Kacific Bangun 2.500 Lokasi Akses Internet Satelit
37 2 weeks, 6 days ago
Bersama Bignet dan Primacom, Kacific berhasil membangun 2.500 lokasi akses internet hingga ke pelosok Tanah Air hanya dalam kurun waktu lima bulan.

MSI Turut Ramaikan Ajang Indocomtech 2022
30 1 week, 6 days ago
MSI hadir dengan beberapa penawaran spesial yang hanya berlaku selama periode pameran. MSI juga menghadirkan gaming experience zone untuk pengalaman baru bermain game.
YOU MAY ALSO LIKE
Entertainment 23 June 2022 12:00 p.m.
Masuki Episode Terakhir, Begini Nasib Lima Tokoh dalam "Woori The Virgin"
Entertainment 21 June 2022 10:00 a.m.
Kolaborasi Apik Pee Wee Gaskins dan Hindia di “Vaya Con Dios”
Entertainment 17 June 2022 14:00 p.m.
BCL Siap Gelar Konser Internasional di Singapura
Entertainment 7 June 2022 14:00 p.m.