
Rahara Ramaikan Industri Musik Tanah Air Lewat ‘Lengkara’
oleh: rachli Entertainment Friday, 21 January 2022 9:00 a.m.
Mancode - Industri musik tanah air kembali diramaikan oleh grup band pendatang baru asal Jakarta lewat lagu-lagunya yang easy listening. Beranggotakan Aldo Zulham (vokal), Kemal Maharsa (gitar), Agi Anggadarma (keyboard/gitar), dan Kevin Pahlevi (bass) sepakat membentuk band bernada Rahara.
Selain dari sering terlibat proyek musik bersama, para personil band Rahara merupakan teman sepermainan. Nama Rahara dipilih karena memiliki arti kedewasaan berfikir, bertutur kata, dan berkarya, yang karena masing-masing personil merasa telah mengalami proses pendewasaan dalam kariernya.
Seiring dengan terbentuknya, band Rahara berhasil menciptakan karya perdana yang berjudul Lengkara. Lagu ini bercerita tentang jeritan hati seseorang yang menginginkan dunia lebih masuk akal dibanding dunia nyata dirasa terlalu banyak luka.
Lagu Lengkara dibawakan dengan mood yang seimbang. Musik tidak terdengar terlalu keras dan juga tidak terlalu pelan, tidak terlalu sedih namun juga tidak terlalu joyful. Semuanya dibawakan secara seimbang, sehingga bisa dipastikan karya Rahara membawa warna baru dalam industri musik tanah air.

“Kami betul-betul mengerjakan semua aspek mulai dari penulisan lagu, mixing, mastering, sampai ke video musik kami kerjakan murni dari karya masing-masing personil,” ungkap Rahara.
Selain itu, karya-karya yang jujur adalah goals yang ingin diraih Rahara lewat lagu-lagu yang sedang dan akan mereka rilis ke depannya. Usai menulis lagu, Rahara juga berencana merampungkan setiap lagu hingga akhirnya merilis album perdana mereka.
Karya-karya Rahara ke depannya diharapkan bisa mendapat tempat di hati para penikmat musik Indonesia, terutama mereka yang telah rindu dengan adanya musik-musik dari band yang dapat memberikan angin segar ke industri musik tanah air.
Share To

rachli
Jan. 21, 2022, 9 a.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Viu Siapkan 5 Film dan Drama Korea, Tayang di Januari 2023
131 3 weeks, 2 days ago
Film dan drama berikut ini juga diperankan oleh bintang-bintang papan atas Korea yang sudah tidak diragukan lagi kemampuan beraktingnya.

Synchronize Festival Kembali Hadir di 2023, Catat Tanggalnya!
74 4 weeks ago
Tiket Synchronize Festival yakni early bird ticket sudah bisa didapat sejak 30 Desember 2022 melalui laman resmi Synchronize Festival.

Ify Alyssa Suguhkan Romansa Anak Muda di Lagu Baru ‘Semesta Menari’
32 2 weeks, 2 days ago
Lagu baru ini masih ada benang merah dengan lagu-lagu di album pertama, karena komposisi musik masih dibuat oleh Ify sendiri, namun ada sedikit suasana baru di aransemen musik dan lirik.
YOU MAY ALSO LIKE
Life Style 12 January 2023 10:00 a.m.
Pengguna Creta dan Stargazer, Ini 5 Manfaat Hyundai Owner Assurance Program
Life Style 6 January 2023 23:00 p.m.
Brand Builder Kesehatan Evo Commerce Kantongi Pendanaan Sebesar US$ 2 juta
Technology 6 January 2023 22:00 p.m.
Sony Rilis Soundbar HT-A3000, Harga Rp 13,499 Juta
Travel 2 January 2023 11:00 a.m.