
Peringati Hari Bersepeda Dunia, Brompton Kampanyekan Hidup Bahagia dengan Bersepeda
oleh: rachli Life Style Friday, 3 June 2022 13:00 p.m.
Mancode - Peringati Hari Sepeda Sedunia atau World Bicyle Day (WBD) pada 3 Juni, jenama sepeda lipat asal Inggris, Brompton, menggaungkan semangat kepada masyarakat Indonesia untuk beralih menggunakan sepeda sebagai sarana transportasi dan meningkatkan kualitas hidup penggunanya.
Hal tersebut sejalan dengan United Nation Development Goals yang menjadikan WBD sebagai perayaan untuk mempromosikan penggunaan sepeda untuk transportasi berkelanjutan, gaya hidup sehat, dan berdampak positif bagi lingkungan.
Country Manager Brompton Bicyle Indonesia Kevin Wijaya mengatakan, dalam merayakan WBD sebaiknya tidak saja sebagai aksi ekspresi kegembiraan bersepeda dalam satu hari saja, namun juga mengingatkan bahwa bersepeda membuat sehat baik fisik maupun mental.
“Hal tersebut sejalan dengan tujuan kami yaitu create urban freedom for happier lives, yang artinya Brompton ingin memberikan opsi kebebasan bagi masyarakat urban agar hidup lebih bahagian dengan beraktivitas menggunakan sepeda,” katanya, Jumat (3/6/2022).
Lebih lanjut, pengendara sepeda perlu diberikan support system dan juga aksi kolaborasi dari berbagai pihak seperti komunitas, pelaku industri dan pemerintah agar bersepeda menjadi sebuah kegiatan keseharian rutin masyarakat yang aman, nyaman, dan menyenangkan.
Memahami insight tersebut, Bromptom menghadirkan support system berupa kampanye #KotaBrompton yang bertujuan untuk mengajak masyarakat Indonesia lebih bahagia dengan menggunakan sepeda Brompton.
Sepeda lipat Brompton diciptakan sebagai opsi yang menunjang berbagai aktivitas masyarakat urban agar lebih efisien dan sehat. Brompton diciptakan sebagai commuter bike, utility bike, fun bike, dan travel bike. Reliable, durable, dan foldable.
Saat bahagia, orang di sekitar pun menjadi bahagia. Alasan tersebut membuat Brompton mendorong masyarakat untuk membagikan momen kebahagiaan mereka menjadi lebih bahagia beraktivitas dan lebih produktif melalui platform #KotaBrompton yang dapat diunggah melaluu media sosial.
Brompton Indonesia memenuhi kebutuhan akses yang lebih luas kepada masyarakat dari Sabang sampai Merauke dalam mendapatkan pelayanan terbaik. Opsi pilihan produk terlengkap dan harga terpercaya dengan terus menambah toko-toko authorized dealers, juga melalui Brompton Official Store di Tokopedia.
“Bagikan momen kamu saat mengendarai sepeda Brompton, gunakan tagar #WorldBicyle2022 dan #KotaBrompton serta mention ke akun Instagram @bromptonbicyeleIndonesia dan ajak teman serta keluarga untuk melakukan hal yang serupa,” tutup Kevin.
Share To

rachli
June 3, 2022, 1 p.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Kolaborasi RedDoorz dan Kemendikbud Kembangkan Pendidikan Vokasi Indonesia
40 1 week, 5 days ago
Berharap kolaborasi ini dapat menjadi kontribusi positif bagi Indonesia, untuk bersama-sama meningkatkan kapasitas SDM agar lebih produktif dan lebih kompetitif.

Usung Konsep Clean Mobility, Hyundai Motorstudio Hadir di Senayan Park
31 2 weeks, 1 day ago
Tak sekadar pameran, Hyundai Motorstudio juga mengajak pengunjung untuk merasakan pengalaman inovatif dan mobilitas masa depan yang berkelanjutan.

Manfaat Internet sebagai Media Edukasi dan Bisnis
30 1 week, 1 day ago
Selain memudahkan mendapatkan berbagai informasi, ruang digital juga bisa dijadikan media pemasaran yang efektif bagi para pelaku usaha.
YOU MAY ALSO LIKE
Entertainment 13 June 2022 10:00 a.m.
“Broken Open”, Sebuah Harmoni Baru Persembahan Chad Price
Technology 10 June 2022 12:00 p.m.
MSI Posisikan Raider GE HX Series Jadi Ikon Performa Tinggi
Technology 7 June 2022 13:00 p.m.
Infinix Rilis Laptop INBook X2, Harganya Rp5 Jutaan
Technology 2 June 2022 13:00 p.m.