
Mitsubishi Berikan Layanan Semprot Disinfektan Gratis
oleh: galih Life Style Wednesday, 7 July 2021 12:00 p.m.
Mancode - PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) melalui program Mitsubishi ONE kembali menyelenggarakan “Healthy Campaign” mulai dari 5 Juli – 31 Agustus 2021.
“Salah satu nilai utama dari Mitsubishi ONE dalam menghadirkan layanan purna jual yaitu untuk selalu menempatkan kebutuhan konsumen sebagai prioritas. Di situasi seperti saat ini, menjaga kesehatan menjadi hal yang sangat penting. Tidak hanya kesehatan diri namun juga kesehatan lingkungan, termasuk kendaraan,” ungkap Eiichiro Hamazaki, Director of After Sales Division PT MMKSI.
Melalui program “Healthy Campaign”, seluruh konsumen model kendaraan penumpang dan niaga ringan Mitsubishi Motors mendapatkan Gratis Fogging Disinfectant.
Adapun syarat untuk mendapatkan layanan ini adalah para pemilik mobil Mitsubishi men-download dan registrasi sebagai pengguna baru untuk kendaraannya pada aplikasi My Mitsubishi Motors ID (MMID) di diler saat pelaksanaan campaign.
Gratis Fogging Disinfectant juga diberikan kepada konsumen yang melakukan pembelian paket Extended SMART Package Xpander.
Selain itu, Healthy Campaign juga menghadirkan Harga Spesial Fogging Disinfectant untuk pengguna lama aplikasi MMID seharga Rp20 ribu.
Program Healthy Campaign ini diselenggarakan di seluruh diler resmi Mitsubishi dengan fasilitas 3S di Indonesia.
“Lewat layanan purna jual ini diharapkan dapat mendukung upaya konsumen dalam menjaga kesehatan dan kebersihan seluruh anggota keluarga yang dimulai dari kendaraannya. Mari tetap kuat, sehat, menaruh harapan yang tinggi untuk Anda dan keluarga, serta percaya bahwa segera kita dapat melalui kondisi yang tidak menguntungkan ini bersama-sama,” pungkas Eiichiro.
Share To

galih
July 7, 2021, noon
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Honda Siap Luncurkan Mobil Listrik N-Van Tahun Depan
48 3 weeks, 2 days ago
Honda N-Van EV diklaim akan mempunyai daya jelajah maksimum sejauh 200 km di mana akselerasi dan tingkat kesenyapan pada mesinnya dinilai cocok untuk menelusuri kondisi lalu lintas perkotaan yang padat.

3 Tips Menjaga Tabungan di Masa Pandemi
45 3 weeks, 5 days ago
Masa pandemi COVID-19 yang berdampak sektor ekonomi belum bisa dikatakan selesai sepenuhnya. Untuk membantu menjaga kondisi keuangan tetap baik di masa pendemi, simak tipsnya.

Beli Mitsubishi Xpander Cross Kini Tanpa Inden
20 1 day, 6 hours ago
Meski permintaan tinggi, PT MMKSI memastikan produksi New Xpander Cross berjalan sesuai rencana dan setiap diler memiliki ready stock.
YOU MAY ALSO LIKE
Travel 20 January 2023 10:00 a.m.
Sambut Imlek 2023, Aviary Bintaro Tawarkan Paket Menginap hingga Makan Malam Spesial
Technology 10 January 2023 10:00 a.m.
Gotrade Indonesia Fokus Ekspansi Tahun Ini
Entertainment 3 January 2023 11:00 a.m.
Rambah Dunia Metaverse, God Bless Rilis Video Musik Animasi ‘Semesta’
Travel 2 January 2023 11:00 a.m.