Misellia Ceritakan Proses Jatuh di Lagu Barunya ‘Diam-Diam’.jpg

Misellia Ceritakan Proses Jatuh Cinta di Lagu Barunya ‘Diam-Diam’

oleh: rachli Entertainment Thursday, 25 August 2022 9:00 a.m.


Mancode - Diam-Diam menjadi judul lagu terbaru dari penyanyi muda berbakat asal Surabaya, Misellia, setelah selama tujuh bulan tidak melepas karya baru. Melalui perilisan lagu baru ini, Misellia menceritakan keindahan dan manisnya rasa cinta.

Diterangkan Misellia lebih lanjut, terciptanya lagu Diam-Diam adalah pengalaman baru setelah melewati dua lagu yang berjudul hati dan Logika dan Akhir Tak Bahagia pada 2021 silam. Sehingga, pengalaman baru ini membuat Diam-Diam memiliki mood dan warna yang positif serta menyenangkan.

“Lagu ini tiba-tiba muncul dan mengalir begitu saja dari dalam dirinya. Ini adalah hasil kombinasi antara jatuh suka, rasa nyaman, malu, deg-degan, gemas, dan lega yang bercampur jadi satu,” katanya.


Proses pembuatan lagu Diam Diam ini juga tidak luput dari campur tangan Donne Maula yang berperan sebagai pencipta lagu sekaligus produser bersama JUKE Musicworks, di Mixing oleh Billy Ramdhani, dan Executive Producer oleh label yang menaungi Misellia, Merakit.

Misellia juga mengaku sedang mempersiapkan sebuah album. Selain itu, Misellia kerap akan memberikan kejutan spesial yang akan mengagetkan orang-orang terdekatnya. Kini, lagu tebaru Misellia berjudul Diam-Diam sudah dapat didengarkan di seluruh digital streaming platform di Indonesia.

Baca Juga: Remake Lagu ‘Bandara’, Chiki Fawzi Ajak Duet Sang Ayah

Baca Juga: Remake Lagu ‘Sang Dewi’, Andi Rianto dan Lyodra Suguhkan Warna Baru

Baca Juga: Jaringan Jurnalis Musik Siap Menggebrak dengan ‘Kaset Awards’




Share To


rachli

rachli

Aug. 25, 2022, 9 a.m.


tags : Diam-Diam Misellia Lagu Baru Jatuh Cinta


Average: 0
Rating Count: 0
You Rated: Not rated

Please log in to rate.



Comments


Please Login to leave a comment.

ARTIKEL TERKAIT LAINNYA