
Menuju Debut EP, fuso Lepas Single “Suar!”
oleh: galih Entertainment Wednesday, 19 January 2022 16:00 p.m.
Mancode – Quintet rock asal Tangerang, fuso akhirnya melepas single perdana berjudul “Suar!”. Single ini juga sebagai pengenalan debut mini album atau EP fuso yang rencananya akan dirilis tahun ini.
Galung Isya Nukasvianta vokalis fuso mengatakan, lagu ini bercerita tentang konsep dari kebaikan dan keburukan yang selaras beriringan. “Suar adalah representasi dari sesuatu hal di dalam jiwa dan pikiran, namun tanpa kontrol kuat dari manusia tersebut,” ujar Galung beberapa waktu lalu.
Masih menurutnya, ada pikiran-pikiran liar yang terus dibiarkan tumbuh dengan output yang terlalu barbar, sebaliknya ada juga yang meredamnya dengan sangat hati-hati, namun justru malah berbalik destruktif kepada diri sendiri. “Suar seharusnya menjadi pertanda untuk diri, bahwa segala sesuatunya bisa dikontrol dengan kesadaran yang seringnya justru kita lupa,” kata Galung.
Nantinya, single "Suar!" akan masuk ke dalam EP fuso. Meski tidak mewakili dinamika musik fuso secara keseluruhan, namun single ini cukup menggambarkan karakter sound fuso pada EP tersebut.
fuso sendiri digawangi oleh Galung Isya (vocal), Argo Selig (bass), Ivano Eknar (gitar), Ignas Bc (gitar), dan London Mamora (drum). Mereka terbentuk sejak 2019 silam. Single “Suar!” bisa dibilang jadi awal penanda gaung mereka di blantika musik Tanah Air.
Share To

galih
Jan. 19, 2022, 4 p.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Djarum Foundation Hadirkan Pertunjukan Musik ‘Sri Panggung’ di WEF 2023
64 2 weeks ago
Sri Panggung adalah grup vokal wanita berbakat yang memiliki prestasi musik luar biasa. Mereka adalah Jessica Januar, Louise Monique, dan Galaby,

Daftar Line Up Woke Up Fest 2023 yang Siap Digelar Akhir Februari 2023
50 4 days, 10 hours ago
Dari artis luar negeri, ada One Republic, Dean Lewis, Tinashe, Man With A Mission, dan Jessia. Sedangkan dalam negeri, ada Padi Reborn yang siap memeriahkan Woke Up Fest 2023.

Ify Alyssa Suguhkan Romansa Anak Muda di Lagu Baru ‘Semesta Menari’
48 3 weeks, 5 days ago
Lagu baru ini masih ada benang merah dengan lagu-lagu di album pertama, karena komposisi musik masih dibuat oleh Ify sendiri, namun ada sedikit suasana baru di aransemen musik dan lirik.
YOU MAY ALSO LIKE
Life Style 7 February 2023 7:00 a.m.
BMKG Laporkan Terjadi Gempa 5,7 M di Wilayah Banten
Technology 6 February 2023 8:00 a.m.
MSI Sukses Luncurkan Jajaran Laptop Bertenaga RTX 40 Terbaru
Life Style 25 January 2023 10:00 a.m.
BINTANG Crystal Chill Museuum, Tempat Chill Bareng Asyik di M Bloc Space
Travel 20 January 2023 14:00 p.m.