
Manisnya Duet Cut Kesyha dan Dara dalam ‘Antara Kau & Aku’
oleh: inggil Entertainment Monday, 22 March 2021 13:00 p.m.
Mancode - Industri musik Indonesia kembali diramaikan oleh duo asal Jakarta, Cut Kesyha dan Dara yang merilis single debutnya berjudul ‘Antara Kau & Aku’. Dihadirkan dengan genre folk-pop, lagu ini semakin terasa menyenangkan didengarkan dengan suara dari Cut Keysha dan petikan gitar Dara. Lagu ini diciptakan oleh Cut Kesyha dan Dara saat mereka berdua ada di satu kelompok saat kaderisasi ekstrakurikuler sekolah yang bernama Tosla 68.
Lagu yang diciptakan mereka ini kemudian diputuskan untuk dirilis sebagai sebuah single, karena Cut Keysha dan Dara sangat menyukai lagu ini. Walau belum pernah bertemu sebelumnya sejak awal masuk SMA di tahun 2020 lalu, Cut Keysha dan Dara akhirnya membuat lagu ini dan baru bertemu pertama kali saat proses rekaman.
Single ‘Antara Kau & Aku’ diciptakan oleh Cut Keysha dan Dara dengan tema yang berbeda dengan lagu-lagu kebanyakan, yaitu Persahabatan. Mereka menciptakan lagu ini saat mereka merasa rindu dengan orang terdekat, terutama sahabat mereka. Adanya Corona menyebabkan mereka harus selalu berada di rumah tanpa bisa bertemu dengan sahabat mereka tadi. Cut Keysha dan Dara-pun mempunyai pengertian sendiri mengenai sahabat.

“Menurut kami, sahabat itu adalah sosok orang yang selalu membuat kita nyaman untuk menjadi diri sendiri, orang yang tulus berteman apa adanya,” ungkap Cut Keysha dari press rilis yang diterima Mancode.
“Juga yang selalu menasihati demi kebaikan kita sendiri dan selalu ada pada saat suka dan duka,” lanjut Dara.
Dalam pembuatan lagu ini, Cut Keysha dan Dara juga ikut dibantu oleh Bowo Soulmate, Heri Alesis, dan Koko Iryawansyah sebagai Produser sekaligus Arranger. Selain itu, Aditya Bagus dan Rio Exo Ndul membantu sebagai Recording Engineer, Studio Rekaman di Bro’s Studio Jakarta, dan Maris Yolanda Soemarno berperan sebagai executive produsernya. Bowo Soulmate juga ikut berperan sebagai Vocal Director sementara Mixing oleh Hery Alesis dan Mastering oleh Dimas Pradipta.
Share To

inggil
March 22, 2021, 1 p.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Dream Theater Ajak Penonton Indonesia ke DreamSonic Usai Tutup Tur ‘Top of The World Tour’
50 3 weeks, 1 day ago
Cuaca panas tidak menghalangi Dream Theater untuk memberikan aksi panggung luar biasa dalam menutup rangkaian turnya.

Kim Young Dae Gelar Fan Meeting di Jakarta
48 2 weeks, 5 days ago
Kim Young Dae mengaku sering memutar lagu Hati-Hati di Jalan milik penyanyi Indonesia, Tulus

Projek-D Edukasi Musisi Baru Lewat Program Kelas Musik
47 3 weeks, 2 days ago
Kelas Musik diselenggarakan untuk mendukung para musisi baru untuk mampu memproduksi musik dan bisa dinikmati banyak orang melalui platform digital.
YOU MAY ALSO LIKE
Life Style 30 May 2023 8:00 a.m.
PSSI Umumkan Harga Tiket Laga Timnas Indonesia vs Argentina
Technology 26 May 2023 12:00 p.m.
Infinix Bersama Free Fire Luncurkan Infinix Hot 30
Technology 12 May 2023 10:00 a.m.
OPPO Resmi Kenalkan OPPO Find N2 Flip di Indonesia
Life Style 5 May 2023 10:00 a.m.