
Makna Mendalam “Ku Memilihmu” Sahrul Gunawan
oleh: inggil Entertainment Wednesday, 21 April 2021 6:00 a.m.
Mancode - Sahrul Gunawan atau yang biasa dipanggil “aa” mulai terlihat sibuk dengan kegiatan-kegiatan di Kabupaten Bandung. Setelah resmi terpilih menjadi Wakil Bupati Bandung, aa tampak disibukkan dengan menyambangi wilayah-wilayah di kabupaten Bandung untuk menangkap aspirasi masyarakat di sana.
Siapa sangka di tengah kesibukannya itu dan juga persiapan untuk pelantikan tanggal 26 April 2021 nanti aa mengeluarkan single lagu terbarunya yang berjudul “Ku Memilihmu”. Walau baru resmi dilantik hari Senin, 26 April 2021 nanti, kesibukan aa sudah mulai banyak dan terlihat lebih banyak tinggal di Kabupaten Bandung.
“Sebetulnya single ini lama dibuatnya bahkan sebelum single lagu Pemenang Hati lagu ini sudah jadi, dari pada ngga dikeluarkan kan sayang,” jelas Sahrul Gunawan dari press rilis yang diterima Mancode.
Selain itu, ternyata Sahrul Gunawan memiliki misi juga untuk pariwisata Kabupaten Bandung dengan mengambil lokasi shooting video klip di tempat wisata kabupaten yaitu Glamping Lakeside Rancabali.

“Aku ingin melakukan sesuatu di kabupaten Bandung diawali dengan ini, yaitu mempromosikan destinasi wisata di kabupaten Bandung melalui video klip aku, dan pertama yang aku pilih Glamping Lakeside Rancabali,” ujar Sahrul Gunawan.
Lagu “Ku Memilihmu” walaupun lagu cinta mengenai seseorang yang teguh memilih seseorang yang dicintainya karena orang itu terbaik untuknya, tapi bagi aa lagu ini memiliki makna yang berbeda. Lagu ini diciptakan dan diproduseri langsung oleh maestro bertangan dingin Tengku Shafick.
“Suatu kebanggan tersendiri dapat membuatkan lagu untuk sahabat karibku Sahrul Gunawan, yang berhasil meniti karir politiknya sebagai Wakil Bupati Kabupaten Bandung,” ujar Tengku Shafick penuh bangga.
Share To

inggil
April 21, 2021, 6 a.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Ify Alyssa Suguhkan Romansa Anak Muda di Lagu Baru ‘Semesta Menari’
53 4 weeks ago
Lagu baru ini masih ada benang merah dengan lagu-lagu di album pertama, karena komposisi musik masih dibuat oleh Ify sendiri, namun ada sedikit suasana baru di aransemen musik dan lirik.

Prinsa Mandagie Comeback dengan Karya Baru Berjudul ‘Ternyata Berpisah Lebih Indah’
39 6 days, 7 hours ago
Prinsa Mandagie juga tengah menyiapkan album debutnya yang sekaligus menjadi bukti keseriusannya di industri musik.

Grup Electronic Cheat Codes Rilis Album Country Pertama Berjudul ‘One Night In Nashville’
15 8 hours ago
Album ini menjadi hal baru karena sebelumnya banyak mengeluarkan rekaman genre electronic dance, pop, dan rock alternatif.
YOU MAY ALSO LIKE
Life Style 8 February 2023 8:00 a.m.
Lewat Proyek ‘Back to Africa’, Aprilia Racing Siap Kembali Merajai Balap Rally
Life Style 5 February 2023 19:00 p.m.
Kopiko Resmi Sponsor Utama Kejuaraan Powerboat Internasional
Life Style 25 January 2023 10:00 a.m.
BINTANG Crystal Chill Museuum, Tempat Chill Bareng Asyik di M Bloc Space
Life Style 20 January 2023 12:00 p.m.