
Magisnya Konser Bon Iver di Jakarta
oleh: inggil Entertainment Wednesday, 22 January 2020 13:00 p.m.
Mancode - Band indie asal Amerika yang berdiri pada 2006, Bon Iver baru saja merampungkan acara konsernya di Jakarta pada Minggu, 19 Januari 2019. Pelantun lagu Holocene ini menampilkan aksinya selama hampir dua jam. Bertempat di Tennis Indoor Senayan, Bon Iver berhasil membawa ribuan penonton dengan keindahan musik yang dibawanya.
Konser perdana Bon Iver di Jakarta ini digelar oleh oleh Ismaya Live. Grup musik asal Amerika tersebut membawakan 22 buah lagu. Kemeriahan penonton makin menjadi saat Bon Iver membawakan album terbarunya iMi untuk membuka pertunjukannya.
Justin Vernon, yang memulai proyek musik Bon Iver di Michigan, Amerika Serikat didampingi oleh 5 personel multi-instrumentalis dalam turnya kali ini yaitu Sean Carey (drum, keyboard, vokal), Matthew McCaughan (drum, vokal), Michael Lewis (bass, saxophone, keyboard, vokal), Andrew Fitzpatrick (gitar, keyboard, vokal), dan Jenn Wasner (gitar, vokal).

Setlist yang dibawakan Bon Iver didominasi oleh lagu-lagu dari album i,i yang mendapatkan empat nominasi di ajang Grammy Awards 2020. Lagu-lagu dari tiga album studio dan 1 EP Bon Iver sebelumnya turut dibawakan pula. . Sehingga, menciptakan sebuah setlist yang kohesif.
Momen-momen magis begitu terasa dengan koreografi lighting di atas panggung terasa begitu sendu dan khidmat. Terlebih, saat lagu Holocene dibawakan dan berhasil membuat penonton semakin larut terbawa nuansa. Sebelum akhirnya dilanjutkan oleh lagu Sh’Diah dan Naeem.

Lagu Perth dan Salem, mengisi bagian encore konser Bon Iver yang kemudian diakhiri dengan penampilan solo Justin Vernon yang membawakan lagu Re:stacks dengan indah. Senyuman-senyuman bahagia serta mata-mata sembab menghiasi wajah-wajah penonton saat lampu Tennis Indoor Senayan menyala tanda konser telah berakhir.
Musikalitas Justin Vernon dan bandnya ditampilkan dengan apik dalam momen-momen megah nan membahana yang disertai efek dan distorsi vokal Vernon. Di saat-saat Vernon hanya ditemani oleh gitarnya dan performa vokal yang murni, bebas dari efek apapun saat ia membawakan Woods dan Skinny Love.

Tidak hanya menampilkan sebuah penampilan musik yang indah, Justin Vernon juga mengajak para penonton untuk melawan ketidaksetaraan gender. Bekerja sama dengan organisasi Hollaback! mereka mempunyai kampanye bertajuk ‘2 A Billion’.
“Kami bekerja sama dengan Hollaback! Jakarta untuk menurunkan angka kekerasan seksual di Indonesia. Kita semua membutuhkannya, maka tolong dukung mereka. Banyak orang di luar sana terluka dan menderita karena ulah manusia lainnya,” ungkap Justin Vernon.
“Kami mengasosiasikan diri kami dengan misi yang Hollaback! Jakarta usung,” lanjut Vernon.

Leburan emosi yang bersatu padu dirasakan oleh semua pendengar Bon Iver yang hadir di konsernya. Terlepas dari seberapa lama mereka telah mengikuti perjalanan Justin Vernon berkarya. Seraya penonton keluar dari tempat acara, mereka pun perlahan turut keluar dari ruang emosi yang diciptakan oleh Bon Iver selama hampir 2 jam.
Namun, satu hal yang pasti, apapun perasaan yang terasosiasikan dengan suatu masa atau pengalaman tertentu yang hadir di benak semua penonton selama konser berlangsung akan selalu diingat untuk waktu yang sangat lama.
Share To

inggil
Jan. 22, 2020, 1 p.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Jakarta Concert Week 2023 Siap Digelar
102 2 weeks, 6 days ago
Jakarta Concert Week 2023 mengusung kolaborasi spektakuler yang dikonsepkan untuk memenuhi kebutuhan hiburan dan gaya hidup yang sejalan dengan pecinta otomotif di Indonesia.

10 Musisi Pendatang Baru Siap tampil di Evoria Festival 2023
62 2 weeks, 4 days ago
Evoria Music & Conference Festival akan hadir akhir pekan ini (11-12 Maret 2023)

Soundrenaline 2023 Siap Digelar, Catat Tanggal!
26 16 hours ago
Ravel Entertainment sebagai penyelenggara Soundrenaline 2023 melakukan langkah progressive dengan mendatangkan kembali line-up artis luar negeri yang semakin berkualitas.
YOU MAY ALSO LIKE
Technology 27 March 2023 13:00 p.m.
Siap Rilis! Huawei Watch Buds Tawarkan inovasi TWS dalam Smartwatch
Technology 16 March 2023 9:00 a.m.
Indosat Bersama Ericsson Tingkatkan Layanan Digital Pengguna DMP
Technology 14 March 2023 7:00 a.m.
Para Tokoh Hadiri Soft Launching Nexus Ecosys Asia
Fashion Style 12 March 2023 10:00 a.m.