
Keiji Fujiwara, Pengisi Suara Crayon Shinchan Wafat
oleh: inggil History Saturday, 18 April 2020 10:00 a.m.
Mancode - Masih ingat dengan serial anime Crayon Shinchan? Tentu kita yang lahir di era 1990-an pasti tahu dengan tayangan satu ini. Menceritakan tentang tokoh utama seorang anak TK bernama Shincan dengan segala kekonyolannya. Serial ini menjadi salah satu tayangan yang wajib ditonton pada Minggu pagi.
Sudah hampir dua dekade, serial Shinchan tayang di televisi. Meski kini di Indonesia sendiri tayangan ini sudah tidak muncul lagi, namun tetap saja aksi-aksi dari kekonyolan Shinchan masih terngiang di kepala penonton.
Bagi yang mengikuti serial ini pasti kenal dengan karakter Shinnosuke Hiroshi Nohara alias ayah dari Shinchan. Ya pengisi suara atau dubber dari sosok itu diisi oleh Keiji Fujiawara. Sayangnya, kini suara dari Keiji tidak bisa kita dengar lagi, sebab dirinya dikabarkan telah meninggal dunia pada 12 April 2020.
Kabar meninggalnya Keiji pun baru diumumkan media asing setempat. Dirinya berpulang di usianya yang ke-55 tahun akibat menderita kanker. Pihak keluarga sendiri dikabarkan mengadakan pemakaman secara tertutup untuk sang aktor.
Dilansir dari Shack News, perusahaan management Keiji mengatakan bahwa dirinya sempat memutuskan untuk hiatus sejak Agustus 2016 hingga Juni 2017. Selama hampir satu tahun tersebut sang dubber itu menjalani perawatan guna menyembuhkan penyakit kankernya.
Sudah 30 tahun sosok Keiji Fujiwara menghiasi serial anime. Selain menjadi dubber di Crayon Shinchan, ia juga mengisi suara karakter Reno dalam Final Fantasy. Anime lain yang menggunakan suaranya antara lain Fullmetal Alchemist, Gundam 00, Hunter X Hunter, dan Iron Man untuk Marvel di Jepang.
Meninggalnya Keiji Fujiwara tentu menjadi duka besar bagi para penggemarnya. Bahkan, namanya pun menjadi trending topik di sosial media Jepang. Banyak ucapan duka dan doa yang mengalir untuk Keiji.
Share To

inggil
April 18, 2020, 10 a.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Euisun Chung, Executive Chair Hyundai Motor Group Dinobatkan Sebagai MotorTrend Person of the Year
212 3 weeks, 2 days ago
Euisun Chung dianggap mampu dalam memimpin Hyundai Motor Group memasuki era baru.

Jogja Noise Bombing Festival Kembali Digelar dengan Konsep Desentralisasi
166 3 weeks, 1 day ago
Pada gelaran kali ini, JNB Fest menjadi festival pertama yang melakukan open call dan para penampil dipilih oleh figur di luar anggota JNB.

TipTip Gelar Kompetisi “Komikin di TipTip”, Berhadiah Puluhan Juta
160 3 weeks, 2 days ago
Kampanye yang diadakan dari 6 Januari hingga 6 Februari 2023 ini merupakan sebuah kompetisi komik digital pertama yang dilakukan di TipTip.
YOU MAY ALSO LIKE
Entertainment 8 February 2023 9:00 a.m.
Penuh Emosional, Solois Allan Andersn Rilis Lagu Baru ‘Jalan yang Berbeda’
Life Style 5 February 2023 19:00 p.m.
Kopiko Resmi Sponsor Utama Kejuaraan Powerboat Internasional
Entertainment 12 January 2023 9:00 a.m.
Ify Alyssa Suguhkan Romansa Anak Muda di Lagu Baru ‘Semesta Menari’
Travel 9 January 2023 22:00 p.m.