
Icip-icip Dessert Unik nan Lezat di Hotel Santika Premiere Bintaro
oleh: galih Travel Monday, 23 August 2021 11:00 a.m.
Mancode – Agustus menjadi bulan yang istimewa bagi bangsa Indonesia. Di bulan ini, Republik Indonesia merayakan hari ulang tahun kemerdekaan. Seluruh masyarakat suka cita menyabutnya, tak terkecuali Hotel Santika Premiere Bintaro.
Hotel bintang empat tersebut tak ingin melewatkan momen bulan Agustus begitu saja. Mereka ingin memanjakan pelanggannya dengan menawarkan diskon spesial untuk food & baverage. Kali ini, mereka hadirkan promo sajian dessert unik dan lezat selama Agustus 2021,
Public Relations Hotel Santika Premiere Bintaro, Tanita Pribadi menuturkan promo dessert yang ditawarkan adalah Sam Cake Fudge. Ini merupakan kue rasa coklat yang pekat yang dibalurkan saus cokelat dengan taburan kacang almond di atasnya. Selain itu, juga ada buah stoberi sebagai pemanis. Kue ini dibanderol Rp25.000 nett/pax.
Selanjutnya, lanjut Tanita, tamu juga bisa merasakan kesegaran Es Merah Delima. Minuman ini berisikan perpaduan buah Delima, santan dan sirup delima. Harganya sendiri hanya Rp25.000 nett/pax. “Selama masa PPKM sajian ini melayani hanya melalui take away atau di room service saja dan selama bulan Agustus saja” kata Tanita.
Sementara, seiring berjalannya waktu di Era New Normal pada masa PPKM ini, Tanita mengatakan, Hotel Santika Premiere Bintaro telah memastikan seluruh karyawan telah melaksanakan program pemerintah vaksinasi secara lengkap dan melaksanakan Standard Operational Procedure (SOP) protokol yang diterapkan. Ini dilakukan agar para tamu maupun karyawan merasa aman dan nyaman ketika bertandang ke Santika Premiere Bintaro.
Share To

galih
Aug. 23, 2021, 11 a.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Hotel Santika BSD - Serpong Hadirkan Paket Makan Malam Spesial Imlek "Fortune Dinner"
70 2 weeks, 2 days ago
Fortune Dinner di Hotel Santika BSD - Serpong menyajikan hidangan khas Chinese Cuisine. Sedangkan harganya Rp175 per pax.

10 Rekomendasi Street Food Murah di Jakarta dari Tiket.com
35 4 days, 4 hours ago
Ada promo Diskon Tanggal Muda (DTM) hingga 50 persen dan ekstra diskon hingga Rp550.000 untuk semua produk mulai dari 25 Januari hingga 3 Februari 2023.

Tiket.com Layani Penjualan Tiket Kereta Cepat Jakarta Bandung
21 1 day, 17 hours ago
Kemitraan bersama PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) ini merupakan bentuk komitmen untuk selalu relevan dengan tren perjalanan dan wisata yang berkembang.
YOU MAY ALSO LIKE
Life Style 30 January 2023 11:00 a.m.
Mitsubishi Fuso Transformasi Euro4, Upaya Tekan Emisi Gas Buang Sekaligus Tingkat Produktivitas Para Pebisnis
Mancave 16 January 2023 22:00 p.m.
Euisun Chung, Executive Chair Hyundai Motor Group Dinobatkan Sebagai MotorTrend Person of the Year
Entertainment 12 January 2023 9:00 a.m.
Ify Alyssa Suguhkan Romansa Anak Muda di Lagu Baru ‘Semesta Menari’
Mancave 11 January 2023 9:00 a.m.