
Honne Siap Menyapa Indonesia November 2019
oleh: inggil Entertainment Friday, 16 August 2019 15:00 p.m.
Promotor Ismaya Lives siap membawa duo elektronik asal Inggris, Honne menggelar konser di Indonesia. Konser musik bertajuk ‘Love Me/Love Me Not 2019’, rencananya akan digelar pada 21 November 2019, di Livespace SCBD, Jakarta. Konser tersebut bukan pertunjukkan pertama HONNE di Indonesia, setelah sebelumnya mereka sempat tampil dalam acara festival musik We The Fest 2018 lalu.
Brand Manager Ismaya Live, Sarah Deshita mengatakan bahwa besarnya antusias penggemar HONNE di Indonesia menjadikannya ingin mengadakan konser tersebut.
“Setelah penampilan mereka di We The Fest 2018 bulan Juli tahun lalu, HONNE masih tetap menjadi salah satu musisi yang paling sering diminta untuk didatangkan oleh banyak pecinta musik di luar sana,” ujar Sarah dilansir JPN, Kamis 15 Agustus 2019.
Sarah menambahkan bahwa warga Jakarta menjadi yang paling banyak mendengarkan HONNE, dibandingkan kota dari negara lainnya.

“Jakarta menjadi kota yang berada di peringkat teratas dari daftar kota-kota lain yang mendengarkan HONNE di seluruh dunia, dari Spotify dan kami tidak sabar untuk membawa mereka kembali dan mengadakan konser solo perdananya di Indonesia,” tegas Sarah.
Nantinya konser HONNE di Jakarta ini menjadi acara untuk usia 18 ke atas. Sedangkan untuk harga tiket duo musisi tersebut akan dijual mulai dari Rp500 ribu untuk kategori presale 1, yang tersedia di website resmi Ismaya Live.
Para penggemar juga bisa membeli tiketnya secara offline di beberapa restoran milik Ismaya Grup yang tersebar di Jakarta, Bandung, dan Bali.
Berikut list restoran yang menjual tiket offline konser HONNE:
- Pizza e Birra (Plaza Indonesia, Central Park, Mall Indonesia, Setabudi One, Mall Puri Indah, MaxxBox Karawaci, Kota Kasablanka, Cilandak Town Square, Paris Van Java Bandung)
- Tokyo Belly (Setiabudi One, Grand Indonesia)
- Sushigroove ( Mall Pondok Indah, Kota Kasablanka, Grand Indonesia, Setiabudi One, Mall Taman Anggrek)
- The People’s Café (Kota Kasablanka)
- Blowfish
- Capung
- SKYE
- Mr. Fox Jakarta
- GIA
- Kitchenette (Beachwalk Bali)
Share To

inggil
Aug. 16, 2019, 3 p.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Rapper Akara Lepas Single “Mentari” sebagai Cerminan dan Refleksi Diri
48 3 weeks, 5 days ago
“Mentari” yang dirilis Akara mengingatkan pendengar untuk berhenti sejenak dan mengambil waktu untuk mengucapkan terima kasih pada Sang Pencipta, diri sendiri, dan sekitar kita.

Sinopsis Episode 3 dan 4 Cerita Tentang #Percaya
38 3 weeks, 5 days ago
Pada episode 3 dan 4, para penonton akan menyaksikan kisah yang sangat menyentuh, yakni perjuangan masyarakat yang terus bangkit dan berjuang di tengah situasi pandemi.

Soundwave Rilis ‘Love Me You Do’, Sajikan Kisah Cinta Relateble
32 6 days, 8 hours ago
Mendekati waktu perilisan album comeback, Soundwave kembali merilis single terbarunya yang berjudul Love Me You Do.
YOU MAY ALSO LIKE
History 12 May 2022 9:00 a.m.
Berawal Seragam Militer, Kini Celana Chino untuk Gaya Kasual
Life Style 28 April 2022 16:00 p.m.
Daftar 73 Bengkel Siaga Honda Selama Libur Lebaran
Technology 28 April 2022 11:00 a.m.
Huawei Luncurkan Dua Laptop Anyar, MateBook D14 dan MateBook D15
Life Style 25 April 2022 9:00 a.m.