Hong Kong Wine Dine Festival.jpg

Hong Kong Wine & Dine Festival Siap Digelar Secara Virtual

oleh: galih Travel Thursday, 27 August 2020 7:00 a.m.


Mancode - Pandemi Covid-19 yang tak kunjung usai, membuat Dewan Pariwisata Hong Kong atau Hong Kong Tourism Board (HKTB) memutuskan acara tahunan Hong Kong Wine & Dine Festival digelar untuk pertama kalinya dalam format virtual.

Ketua HKTB Dr YK Pang mengatakan Hong Kong Wine & Dine Festival telah menjadi salah satu acara paling populer baik di kalangan penduduk lokal dan turis sejak dimulai lebih dari satu dekade lalu.

“Terlepas dari wabah Covid-19 tahun ini, kami berharap orang-orang dapat terus menikmati budaya unik Hong Kong sambil memberikan peluang bisnis untuk sektor makanan dan minuman lokal di tengah iklim ekonomi yang menantang ini. Menghadirkan festival secara virtual memungkinkan kami mencapai kedua tujuan tanpa mengorbankan kesehatan dan keselamatan publik,” ujarnya.


Hong Kong Wine Dine Festival.jpg

Meski digelar secara virtual, Pang menjamin bahwa Hong Kong Wine & Dine Festival tetap dihadirkan dengan suasana joie de vivre. Ini merupakan sebuah suasana meriah yang terkenal dari acara tersebut, dengan memberikan akses khusus untuk menikmati pengalaman wine dan gourmet yang telah dikurasi pada ahli di bidangnya.

“Dengan menggunakan format virtual, acara akan diperpanjang dari yang biasanya diselenggarakan selama empat hari menjadi beberapa minggu sehingga akan lebih banyak orang dapat ikut serta, terlepas dari waktu dan kendala geografis,” tambahnya.

Hong Kong Wine Dine Festival.jpg

Selama festival berlangsung, para penjual wine akan memberikan potongan harga khusus dan akan ada produk yang dibuat khusus. Nantinya, hal ini dapat dilihat dan dibeli oleh peserta di ruang pameran virtual. Sementara itu, kritikus wine dan makanan, koki, dan pakar wine juga akan diundang untuk berbicara tentang topik wine-pairing dan kuliner di dalam workshop dan kelas virtual.

Awalnya, Hong Kong Wine & Dine Festival akan digelar pada 29 Oktober - 1 November 2020. Namun, untuk konsep virtual, sejauh ini belum dipastikan kapan pelaksanaan Hong Kong Wine & Dine Festival dihelat.

Hong Kong Wine Dine Festival.jpg

Sekadar informasi, The Hong Kong Wine & Dine Festival diluncurkan pada 2009, setelah Hong Kong dan Bordeaux menandatangani nota kesepahaman tentang kerja sama dalam bisnis terkait wine. Acara ini langsung booming dan dijuluki sebagai salah satu dari 10 festival makanan dan wine internasional teratas dunia oleh Forbes Traveler.

Baca Juga: Festival Musik Infinite: Live! Siap Digelar Oktober 2020

Baca Juga: Konser Perayaan Alumni UI untuk Para Relawan Covid-19

Baca Juga: Pameran Modifikasi IMX 2020 Siap Digelar Secara Online




Share To


galih

galih

Aug. 27, 2020, 7 a.m.


tags : Hong Kong Wine & Dine Festival Wine Festival Hong Kong Wisata Festival Travel


Average: 0
Rating Count: 0
You Rated: Not rated

Please log in to rate.



Comments


Please Login to leave a comment.

ARTIKEL TERKAIT LAINNYA