
Hakan Calhanoglu Resmi Menyebrang ke Inter Milan
oleh: galih Entertainment Wednesday, 23 June 2021 11:00 a.m.
Mancode – Setelah kontraknya di AC Milan habis, Hakan Calhanoglu memilih melanjutkan kariernya di klub tetangga Inter Milan. Tim berjuluk Nerazzurri ini, mendatangkan Calhanoglu secara gratis dan diikat kontrak hingga 2024 mendatang.
Kedatangan Calhanoglu akan meningkatkan kekuatan lini tengah Inter. Dia mengaku sangat senang bisa bergabung dengan Nerazzurri. "Ini adalah hal yang hebat, kami tahu bahwa Inter adalah tim yang hebat, klub yang hebat dengan atmosfer yang menyenangkan, dan penggemar yang hebat," kata Calhanoglu kepada Inter TV.
Pemain Turki itu berambisi ingin meraih trofi bersama Inter. Mengingat, selama membela Milan selama empat tahun, dia tidak mampu memenangkan trofi. "Saya sangat senang berada di sini. Saya akan berlibur sekarang, tetapi saya sudah memiliki perasaan yang bagus. Kami ingin memenangkan Scudetto tahun ini juga, jadi kita lihat saja nanti,” tambah Calhanoglu.
Bersama Milan, Calhanoglu mencetak 32 gol dan 48 assist dari 172 penampilam. Dia berharap bisa menunjukkan performa yang bagus bersama klub barunya. "Ya, tahun pertama sangat sulit bagi saya karena saya mengerti bahasanya, kemudian saya perlahan belajar mengenal bahasa dan kotanya," lanjutnya.
Calhanoglu juga jadi rekrutan pertama Inter di era Simone Inzaghi yang menggantikan Antonio Conte sebagai pelatih baru. Calhanoglu disinyalir bakal jadi pengganti untuk Christian Eriksen. Pemain asal Denmark tersebut diragukan main lagi setelah tumbang di Euro 2020 karena jantungnya bermasalah. Kabarnya Calhanoglu mendapat gaji 5 juta euro per musim dengan bonus 1 juta euro.
Share To

galih
June 23, 2021, 11 a.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Jogja Noise Bombing Festival Kembali Digelar dengan Konsep Desentralisasi
55 1 week, 3 days ago
Pada gelaran kali ini, JNB Fest menjadi festival pertama yang melakukan open call dan para penampil dipilih oleh figur di luar anggota JNB.

Rambah Dunia Metaverse, God Bless Rilis Video Musik Animasi ‘Semesta’
46 3 weeks, 4 days ago
God Bless terus merespons setiap perkembangan teknologi dunia musik khususnya media rekaman, mulai dari cakram piringan hitam, kaset, CD, DSP dan kini FMA.

Ify Alyssa Suguhkan Romansa Anak Muda di Lagu Baru ‘Semesta Menari’
32 2 weeks, 2 days ago
Lagu baru ini masih ada benang merah dengan lagu-lagu di album pertama, karena komposisi musik masih dibuat oleh Ify sendiri, namun ada sedikit suasana baru di aransemen musik dan lirik.
YOU MAY ALSO LIKE
Technology 13 January 2023 22:00 p.m.
realme Luncurkan realme 10 Pro Series 5G di Indonesia, Ini Harganya
Life Style 11 January 2023 21:00 p.m.
Hyundai Kenalkan Inovasi Purnajual Terbaru, ‘Hyundai Hadir Untukmu'
Technology 10 January 2023 21:00 p.m.
Kombinasi Sony Soundbar HT-A3000 dan TV BRAVIA XR Tawarkan Pengalaman Home Cinema
Life Style 30 December 2022 21:00 p.m.