
“Cahaya” Single Apresiasi Feby Putri untuk Para Atlet
oleh: inggil Entertainment Friday, 9 April 2021 13:00 p.m.
Mancode - Hampir satu setengah tahun musisi sekaligus penulis lagu, Feby Putri tidak merilis karya baru, kini ia muncul dengan single bertajuk “Cahaya”. Single ini bercerita tentang pengharapan, sebuah proses pencapaian dalam perjalanan hidup. Feby mengandaikan harapan adalah sebuah cahaya yang ada dalam diri setiap orang.
Seperti kekuatan yang entah datang dari mana, tanpa kita sadari, bisa mendorong untuk tetap yakin ataupun bertahan dengan kemampuan yang dimiliki.
“Sampai aku juga beberapa kali merasakan itu. Geram, kecewa, menangis, tapi gak bisa kemana-mana, dan pada akhirnya kita terang benderang dengan sendirinya, bersama prosesnya yang membanggakan,” tutur Feby dari press rilis yang diterima Mancode.
Cahaya adalah lagu Feby Putri yang ketiga sejak pertama kali melesat dengan debutnya: Halu. Awalnya, lagu ini muncul ketika Feby mendengar sang kakak memainkan sebuah notasi dengan gitar terdengar merdu di telinganya. Tak mau menyia-nyiakan waktu, segera Feby Putri menuliskan lirik untuk lagu itu.
Setelah lagunya rampung, PR berikutnya adalah video klip. Dari proses diskusi panjang bersama timnya, diputuskanlah bahwa perjuangan seorang atlet bisa mewakili lagu Cahaya.

Bagi Feby, banyak orang merasa kehidupan atlet itu nyaman, dibiaya oleh pemerintah, kehidupan yang layak, bisa pergi ke sana ke mari. Tetapi orang itu lupa bahwa ada proses panjang untuk mencapai itu semua: dicaci maki, kalah, cedera, kecewa, capek, dan lagi tak semua cabang olahraga mendapat perhatian lebih.
Jadi secara garis besar mereka melalui semuanya: kadang kalah, kadang menang, kadang kalah lagi. Tetapi satu hal, mereka tetap tekun meraih kemenangannya kembali. Itulah “cahaya” yang dimaksud Feby, kekuatan yang muncul dari dalam diri sendiri.
Sebagai bentuk apresiasinya terhadap perjuangan para atlet, Feby menggandeng seorang atlet timnas gimnastik Indonesia, Rifda Irfanaluthfi sebagai talent video klip.
“Aku senang melihat setiap gerakan senam yang tidak monoton dan olahraganya berkaitan dengan seni, dan kebetulan pas kami riset, ada atlet senam yang bernama Rifda Irfanaluthfi yang ternyata kisah dia sangat tergambarkan dengan lagu ini. Bagaimana saat dia berjuang dari awal, dan bagaimana cara dia memaknai hidup,” ungkap Feby.
Video kilp “Cahaya” dikerjakan Feby bersama salah satu rumah produksi yang berlokasi di Jl. Intan Ujung, Cilandak Barat: Araloka Studios. Lagu dan video klip ini akan dirilis di hari yang sama yaitu pada Jumat, 9 April 2021.
Share To

inggil
April 9, 2021, 1 p.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

Band Ska Slowright Lepas Video Musik “Slowriders”
42 4 weeks, 1 day ago
Slowright bekerja sama dengan Black Magic dalam pembuatan video musik “Slowriders”. Sedangkan konsep yang diusung adalah “point of view”.

Cara Keisya Levronka Membangun Karier Bermusiknya
32 1 week, 1 day ago
Keiysa Levronka mengawali karier bermusiknya sejak kecil. Dia selalu menantang dirinya sendiri untuk meninggalkan zona nyaman.

XTIE Ajak Pendengar Lepaskan Masa Lalu Lewat “Spaceship”
25 3 weeks, 2 days ago
XTIE yang juga artis electro-pop independen ini mengemas lagu Spaceship ke dalam irama indie-pop, dream pop, dan electro-pop yang harmonis.
YOU MAY ALSO LIKE
Technology 17 August 2022 18:00 p.m.
Instagram Kembangkan Bakat Komika Baru Lewat Program #TawadiReels
Technology 15 August 2022 15:00 p.m.
Ini Spesifikasi Samsung Galaxy Z Flip4 5G dan Z Fold4 5G
Travel 8 August 2022 11:00 a.m.
CIRE Alila Villas Uluwatu Tawarkan Menu Baru Khas Mediterania
Mancave 2 August 2022 10:00 a.m.