
Big Bike Honda Penuh Gaya dan Modern Tampil di IIMS 2022
oleh: aldi.prihaditama Life Style Wednesday, 6 April 2022 13:00 p.m.
Mancode - PT Astra Honda Motor (AHM) memberikan penyegaran pada jajaran big bike Honda Rebel dan CB650R. Tampilan warna baru dengan beragam fitur serta teknologi canggih yang telah disematkan pada jajaran big bike Honda semakin memperkuat kesan modern serta tampilan stylish yang mempu memberikan kebanggaan bagi para pecinta Big Bike Honda di Tanah Air.
Motor bergaya kustom, Rebel tampil semakin stylish melalui pilihan warna yang semakin beragam. Warna Graphite black, Matte Jeans Blue Metallic hadir melengkapi varian warna Matte Axis Gray Metallic pada model ini. Rebel tetap mengusung desain timeless dan beragam fitur canggih yang kini diperkaya dengan tampilan semakin stylish.

Sementara itu, CB650R menjadi andalan big bike sport Honda yang mengusung konsep Neo Sport Café. Hadir dengan kombinasi warna terbaru pada pilihan Candy Chromosphere Red dengan dominasi warna merah pada bodi dengan front fender berwarna hitam semakin memperkuat tampilan sensasi sporti pada model ini.
“Sejak kami menghadirkan big bike Honda pada tahun 2015 di Indonesia, antusiasme konsumen terhadap jajaran big bike Honda sangat baik. Kami ingin terus dapat mewujudkan impian akan motor besar yang membanggakan melalui pilihan yang semakin beragam terutama pada big bike Rebel dan CB650R. Kami berharap hal ini dapat memberikan kebanggaan yang mengekspresikan identitas dan gaya hidup pengendaranya,” kata Marketing Director AHM Thomas Wijaya.
Honda Rebel

Rebel memiliki desain ramping dengan gaya kontemporer yang tak lekang oleh waktu. Dikembangkan lebih dari sekedar moda transportasi, model ini menjadi refleksi dari sebuah gaya hidup, karakter, serta sarana bagi pengendara pecinta big bike di Indonesia.
Berbekal mesin 471,03cc DOHC, liquid-cooled parallel twin cylinder. Model ini memiliki torsi maksimum 43,6Nm @ 5.500 rpm dan menghasilkan tenaga puncak 33,5 kW @ 8.500rpm. Silent (SV Chain) cam chain memiliki pin yang permukaannya dilapisi dengan Vanadium, mengurangi gesekan dengan peningkatan perlindungan terhadap debu.
Gearbox 6-speed dirancang mudah untuk dinaikkan dan diturunkan, terutama di perkotaan. Saluran pembuangan 2-1 mereduksi gas buang di katalisator melalui ruang pertama ke ruang resonator kedua. Knalpot berdiameter 120mm ‘shotgun’ style, dan menghasilkan suara berat yang khas dengan penyaluran torsi yang pas. Model ini dipasarkan dengan harga OTR (On The Road) DKI Jakarta Rp 191.960.000,-.
Honda CB650R

Memiliki desain yang maskulin dengan beragam fitur canggih, CB650R mampu menghadirkan kesenangan sekaligus meningkatkan adrenalin pengendara secara bersamaan. Konsep Neo Sport Cafe sangat kuat ditampilkan melalui desain lampu depan LED bulat yang klasik dan penyematan full LED dan lensa bening pada lampu senja, lampu belakang, lampu sein sehingga menghasilkan sensasi pencahayaan yang modern.
Tak hanya memiliki desain yang memikat pecinta big bike, performa tinggi dan beragam fitur yang disematkan menjadi penyempurna CB650R. Didukung mesin 4 silinder 650cc DOHC yang memiliki 6 perpindahan gigi, model ini menghasilkan power 66,5kW/11.000 rpm dilengkapi torsi kuat 60,7Nm/8.000 rpm. Model knalpot pada CB650R ini memiliki desain yang compact, sehingga menambah kesan maskulin sekaligus memberikan performa optimal pada putaran bawah-tengah dan menghasilkan suara yang berkelas
Profil jok pengendara yang pas membantu jangkauan kaki ke tanah, dengan ketinggian jok 810mm. Velg aluminium menggunakan ukuran ban depan 120/70-R17 dan ban belakang ukuran 180/55- R17. Hadir dengan dua pilihan warna Candy Chromosphere Red dan Matte Gunpowder Black Metallic, Honda CB650R dipasarkan dengan harga OTR DKI Jakarta Rp. 273.335.000,-.
Share To

aldi.prihaditama
April 6, 2022, 1:04 p.m.
Berita terpopuler
ARTIKEL TERKAIT LAINNYA

East Ventures dan Temasek Foundation Luncurkan Climate Impact Innovations Challenge 2023
59 3 weeks, 4 days ago
Platform inovasi teknologi iklim ini memberikan peluang pada inovator teknologi untuk menampilkan inovasi berkelanjutan.

Mitsubishi Fuso Targetkan Raih Market Share 45 Persen di 2023, Begini Strateginya
49 3 weeks, 1 day ago
Sejumlah strategi dalam mencapai target tersebut pun telah disiapkan. Mitsubishi Fuso akan memberikan dukungan terbaiknya kepada konsumen di setiap fase kepepemilikan.

Ini Daya Tarik Mitsubishi Colt L300 Laris Manis di Indonesia
7 20 hours ago
Mitsubishi New Colt L300 memiliki mesin ramah lingkungan yang lebih bertenaga dan sasis yang lebih luas. Ini sangat mendukung aktivitas bisnis.
YOU MAY ALSO LIKE
Entertainment 27 March 2023 15:00 p.m.
Tiket.com Jadi Exclusive Partner Tiket Konser SUGA
Travel 9 March 2023 10:00 a.m.
Inspirasi Destinasi Liburan dan Budgetnya Versi Tiket.com
Entertainment 9 March 2023 9:00 a.m.
Jakarta Concert Week 2023 Siap Digelar
Travel 6 March 2023 8:00 a.m.