5 Tips Agar Rambut Tidak Bau Setelah Memakai Helm.jpg

5 Tips Agar Rambut Tidak Bau Setelah Memakai Helm

oleh: inggil Fashion Style Friday, 24 May 2019 9:00 a.m.


Salah satu hal paling menjengkelkan bagi pengendara motor ialah rambut terlihat acak-acakan setelah memakai helm. Tak jarang pula bau rambut yang menyengat setelah memakai helm. Hal tersebut bisa terjadi karena kondisi panas dari helm, sehingga rambut mudah berkeringat dan menjadi lembab.

Atas alasan di atas banyak orang memilih untuk tidak memakai helm saat berkendara. Alasannya mereka lebih mengutamakan penampilan ketimbang keselamatan. Tentu hal tersebut berbahaya. Selain risiko kehilangan nyawa semakin besar, tidak memakai helm juga melanggar undang-undang.

Baca Juga: Fungsi Kantong Kecil pada Celana Jeans


Lantas, bagaimana cara memakai helm agar rambut tetap dalam kondisi baik? Simak artikel Mancode yang diambil dari beberapa sumber berikut:

  1. Pastikan Rambut dalam Kondisi Kering
Keringkan Rambut.jpg

Perlu diperhatikan sebelum memakai helm, rambut harus dalam kondisi kering. Pasalnya, memakai helm saat kondisi rambut masih basah akan mengakibatkan lepek dan bau yang tidak sedap. Bau dan lepek itu disebabkan oleh bakteri yang ada di dalam sehingga menjadi lembab, terlebih saat kondisi di jalan sedang panas-panasnya.

2. Jaga Kebersihan Helm

Bersihkan Helm.jpg

Helm yang sudah terlalu lama dipakai, lama-kelamaan akan memunculkan bakteri yang tidak terlihat. Bakteri tersebutlah yang menyebabkan bau tidak sedap pada rambut setelah dipakai. Untuk menjaga kebersihan helm sendiri, bisa dengan mencuci bagian luar dan bagian dalam secara rutin. Bisa juga memakai spray khusus helm yang sudah banyak dijual.

3. Gunakan Sarung Kepala

Sarung Kepala.jpg

Menggunakan sarung kepala saat memakai helm menjadi cara paling ampuh untuk menjaga tampilan pada rambut. Tidak hanya itu saja, sarung kepala juga mempunyai fungsi untuk mencegah bau pada rambut. Pasalnya, menggunakan sarung kepala dapat mencegah terjadinya kontak langsung antara permukaan helm dan rambut.

4. Jangan Sembarang Gunakan Produk Sampo

Shampo Rambut.jpg

Pastikan saat mencuci rambut jangan memakai sembarang produk. Gunakan produk sampo yang mengandung anti ketombe. Terlebih yang terdapat kandungan vitamin, mineral dan nutrisi. Dengan menggunakan produk sampo yang mempunyai kandungan tersebut, dapat membuat rambut terhindar dari bakteri.

5. Usir Bau dengan Hair Mist

Hair Mist.jpg

Menggunakan produk hair mist dapat membuat rambut semakin harum. Dengan begitu gunakan produk ini setelah berkendara memakai helm. Kandungan pada hair mist dapat memberikan kesegaran aroma, dan memberikan nutrisi lebih untuk rambut. Rambut pun tetap terlindungi dari sinar UV.




Share To


inggil

inggil

May 24, 2019, 9 a.m.


tags : Solusi rambut bau Tips rambut wangi Cara merawat rambut pria Rambut pria


Average: 0
Rating Count: 0
You Rated: Not rated

Please log in to rate.



Comments


Please Login to leave a comment.

ARTIKEL TERKAIT LAINNYA